Suara.com - Korban meninggal kembali berjatuhan. Sedikitnya 979 orang, termasuk tenaga kesehatan dan pejabat, meninggal di negara bagian Kano, barat laut Nigeria, karena penyakit yang berkaitan dengan Covid-19.
"Pasien, staf, dokter, hingga pejabat kesehatan meninggal dalam rentang waktu lima minggu terakhir," ungkap Menteri Kesehatan Osagie Ehanire dilansir Anadolu, Rabu (10/6/2020).
Berdasarkan laporan awal, sebagian besar orang yang meninggal berusia di atas 65 tahun.
Dia juga mengatakan, sekitar 50-60 persen kematian ini disebabkan oleh virus corona.
Baca Juga: Kepala Staf Presiden Nigeria Meninggal karena Virus Corona
Pemerintah awalnya mengklaim bahwa mereka meninggal bukan karena Covid-19 melainkan karena "penyakit misterius".
Sebagian korban juga menderita penyakit kronis lainnya seperti meningitis, hipertensi, diabetes, dan malaria.
Sejauh ini, jumlah kasus Covid-19 di Nigeria mencapai 12.801 dan 361 di antaranya meninggal dunia. Sedikitnya 999 kematian dilaporkan di negara bagian Kano.
Pandemi virus corona telah merenggut lebih dari 406.500 nyawa di seluruh dunia.
Menurut Johns Hopkins University, ada lebih dari 7,11 juta kasus Covid-19 global dan 3,29 juta orang di antaranya sudah dinyatakan pulih.
Baca Juga: Dihantam Granat dan Roket, 70 Tentara Nigeria Tewas