Suara.com - Seorang ustaz di Malaysia belakangan jadi buah bibir publik negeri jiran itu, karena memberikan bantuan tanpa melihat jenis ras atau agama si penerima manfaat.
Menyadur World of Buzz, Senin (8/6/2020), Ustaz Ebit Lew membantu para keluarga keturunan India yang kurang mampu hingga memberikan sumbangan untuk beberapa kuil.
Hal ini diketahui dari unggahan Ebit Lew di akun Dacebook pribadinya. Di situ, ia membagikan sekelumit pengalamannya kala bertandang ke beberapa rumah warga di Sungai Perak, untuk memberikan bantuan kepada yang kurang mampu.
"Sangat sedih melihat kondisi rumah mereka. Beberapa mengalami kebocoran parah. Banyak dari mereka yang tidak memiliki akses online untuk meminta bantuan. Bahkan sejumlah rumah tidak memiliki sumber air dan listrik." tulis Ebit Lew sebagai keterangan video.
Baca Juga: INFOGRAFIS: Cara Benar Memakai Masker
Dalam video yang ia sematkan, tampak ia berkeliling di sebuah kampung yang dihuni warga keturunan India.
Ia bersama rombongannya, berjalan dari satu rumah ke rumah untuk memberikan bantuan uang tunai hingga sembako.
Ia juga menyempatkan diri untuk mengajak ngobrol si empunya rumah. Bertanya soal keluarga hingga kondisi kehidupan sehari-hari.
Selain uang tunai dan makanan, Ebit Lew juga menyebutkan berencana membantu memperbaiki dan memulihkan sejumlah rumah warga yang kondisinya kurang layak huni.
Dalam kunjungannya tersebut, ia juga menyempatkan diri datang ke empat kuil untuk menyalurkan sejumlah bantuan.
Baca Juga: Ogah Tanggapi Soal Degradasi, Dutra Sudah Bersyukur Kompetisi Dilanjutkan
"Sempat datang ke 4 kuil tadi. Memberi sedikit bantuan. Sembako dan sedikit uang belanja. Mereka bilang kami adalah keluarga," kata dia.