Suara.com - Kematian George Floyd di tangan polisi Minneapolis membuat warga Amerika geram. Pria kulit hitam itu dicekik dengan lutut hingga tak bisa bernafas. Kini puluhan ribu orang protes dan deretan artis Hollywood ini ikut turun ke jalan bersama pengunjuk rasa lainnya.
Para bintang ini berpartisipasi dan turut melindungi komunitas kulit hitam. Menyadur E Online, beberapa artis kulit putih juga turut berdiri atas nama solidaritas. Siapa saja mereka?
Ben Aflleck dan Ana De Armas
Foto pemenang Piala Oscar ini tersebar dengan tangan memegang poster berbunyi 'Black Lives Matter'. Ia turun ke jalanan Los Angeles bersama pacarnya, Ana De Armas.
Baca Juga: Kontrol Gula! Intip Rahasia Diet Sukes Ala Pakar Nutrisi Artis Hollywood
Ellen Pompeo
Bintang 'The Grey's Anatomy' ini bergabung dengan ribuan orang dalam protes damai di Los Angeles pada hari Rabu, 3 Juni.
"Ketika aku duduk bersama dua putriku, keponakanku, itu terlalu sulit sebagai pria kulit hitam yang mencoba memberi tahu putra atau putrinya tentang bagaimana berfungsi dalam kehidupan. Bahkan hal-hal yang telah kami ajarkan sepertinya tidak bekerja," kata Foxx pada konferensi pers Minneapolis, Jumat 30 Mei.
Henry Golding dan Liv Lo
Baca Juga: Ada Gigi Hadid, 3 Artis Hollywood Hamil saat Pandemi Corona
Bintang 'Crazy Rich Asians' ini juga turun ke jalanan Los Angeles pada 3 Juni. Ia dan istrinya kompak tampil dengan baju serba hitam.
John Boyega
Artis kulit hitam ini tak bisa duduk diam ketika melihat George Floyd dibunuh. Ia lantas turun ke jalan untuk menyuarakan komunitasnya. "Kehidupan orang kulit hitam selalu penting. Kami selalu penting. Kami selalu berarti. Aku tidak menunggu," protesnya.
Halsey
Dalam cuitan di Twitternya, Halsey menuliskan bahwa protes ini tidak dibesar-besarkan. Ia mengaku membalut luka seorang pengunjuk rasa karena tertembak peluru karet.
"Jangan meremehkan peluru karet ini karena kamu telah diberitahu mereka 'tidak mematikan.' Saya harus membalut seorang pria yang tampak seperti seluruh wajahnya meledak hari ini. Jadi sebelum kamu mengatakan, dari kenyamanan rumahmu, bahwa kita melebih-lebihkan, tolong pertimbangkan cedera yang telah diderita sebagian orang."
Ariana Grande, Dalton Gomez dan Doug Middlebrook
Ari dan pacar serta temannya melakukan aksi damai di Hollywood Barat dan ia mengaku bersemangat dengan aksi ini.
"Berjam-jam protes damai kemarin yang mendapat sedikit atau tidak ada liputan. Di seluruh perbukitan dan hollywood barat kami menyanyi, orang-orang bersorak-sorai. Kami bersemangat, kami keras, kami mencintai. Soroti ini juga."