Suara.com - Hotman Paris Hutapea dibuat penasaran dengan sosok wanita berbaju merah di tangah demo besar yang terjadi di Amerika Serikat. Ia menduga, wanita itu merupakan seorang tokoh dari Indonesia.
Sementara itu, Fadli Zon secara blak-blakan mengusulkan agar Direktur Utama baru TVRI yakni Iman Brotoseno diganti. Pasalnya, Imam diketahui pernah menuliskan cuitan soal Gerakan Wanita Indonesia (Gerwani).
Berikut 5 berita populer yang dihimpun Suara.com, Selasa (2/6/2020).
1. Hotman Paris Soroti Wanita Berbaju Merah di Tengah Demo AS, Siapakah Dia?
Baca Juga: Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Diajak Bicara Saat Ada Masalah
Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mempertanyakan sosok seorang perempuan dalam aksi demo besar yang terjadi di Amerika Serikat belum lama ini.
Melalui akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Hotman Paris membagikan video yang disinyalir menampilkan aksi para demonstran memprotes kematian George Floyd di depan Gedung Putih.
2. Sebut 'Ahli Gerwani', Fadli Zon Minta Dirut TVRI Iman Brotoseno Diganti
Mantan Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon meminta Direktur Utama (Dirut) baru TVRI yakni Iman Brotoseno diganti. Sebabnya karena cuitan lama Dirut TVRI mengenai Gerakan Wanita Indonesia (Gerwani) kembali mencuat ke publik.
Baca Juga: Kehidupan Pribadinya Selalu Disorot, Nagita Slavina: Ini Berat!
Hal ini disampaikan Fadli Zon melalui akun Twitter-nya @fadlizon. Ia menuding sosok Iman Brotoseno hanya akan membuat publik kehilangan kepercayaan dengan TVRI. "Dirut TVRI semacam ini hanya akan membuat TVRI semakin tak dipercaya masyarakat," kata Fadli Zon via Twitter.