Polda Metro Jaya Buka Layanan Perpanjangan SIM Keliling Rabu Besok

Selasa, 02 Juni 2020 | 17:30 WIB
Polda Metro Jaya Buka Layanan Perpanjangan SIM Keliling Rabu Besok
Suasana layanan SIM keliling di DKI Jakarta. (Foto Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Proses pelayanan tersebut diwajibkan menerapkan protokoler kesehatan dan pembatasan waktu operasional sebagai upaya pencegahan penyebaran pandemi Covid-19. Adapun, jam operasional pada hari Senin hingga Jumat, layanan SIM dibuka mulai pukul 08.00-13.00. Sementara, untuk Sabtu, layanan hanya dibuka pada pukul 08.00-12.00.

Kendati begitu, dalam pelaksanaannya saat layanan perpanjangan SIM itu dibuka sejumlah masyarakat justru tampak membeludak. Kerumunan pemohon yang hendak memperpanjang SIM itu salah satunya terjadi di kantor Satpas SIM Polres Metro Jakarta Timur.

Antrean sejumlah pemohon terlihat mengular di kantor Satpas SIM Polres Metro Jakarta Timur, Jalan DI Panjaitan, Cipinang Besar Selatan. Antrean pemohon bahkan mengular hingga ke area parkir kendaraan tanpa memperhatikan jarak fisik sesuai protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

"Saya datang dari jam 05.00 WIB pagi tadi. Ya harus sabar soalnya membludak sekali," kata pemohon Anthoni Simbolon (51).

Baca Juga: Ini Jadwal Bus SIM Keliling Sleman Januari 2020, Cek Persyaratannya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI