Suara.com - Seorang model transgender asal Colombia, Danna Sultana sedang berbahagia menantikan anak pertamanya lahir. Ia membagikan momen saat sang suami sedang hamil besar.
Sementara itu, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini geram dengan tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur (Jatim). Ia menyatakan 'perang' dengan mereka karena bantuan mobil PCR dari BNPB yang diklaim untuk Surabaya diserobot oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim.
Selain dua berita di atas, Suara.com merangkum berita heboh lainnya sepanjang Jumat (29/5/2020).
1. Suami Hamil 8 Bulan, Model Transgerder Ini Nantikan Kelahiran Anak Pertama
Baca Juga: Persiapan Transisi New Normal, Anies dan Riza Tinjau Puskesmas Kramat Jati
Seorang model transgender asal Colombia, Danna Sultana kini tengah menantikan kelahiran anak pertama. Ia terlihat mengunggah foto-foto suaminya yang tengah hamil besar di instagram pribadinya (@dannasultana).
Menyadur Spread.ng, Danna yang terlahir sebagai laki-laki dan kini mengidentifikasikan diri sebagai perempuan, menikah dengan Esteban Landrau yang terlahir sebagai perempuan namun mengganti identitas sebagai laki-laki.
2. Ini Kumpulan Cuitan Kritik Pedas Iman Brotoseno soal TVRI dan Helmy Yahya
Iman Brotoseno kini telah resmi menjadi Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indoneia (Dirut LPP TVRI). Jauh sebelum ia terpilih menjadi pimpinan media TVRI, Iman Brotoseno sering mengkritik TVRI dan Helmy Yahya, Dirut LPP TVRI sebelumnya.
Baca Juga: Sambut New Normal, Bagaimana Nasib Seremonial Pencatatan Saham di BEI?
Hal tersebut terungkap dalam jejak digital Iman Brotoseno di akun Twitter miliknya @imanbr. Cuitan lawas Iman Brotoseno yang mengkritik TVRI dan menginginkan adanya perubahan total dalam tubuh TVRI kembali menjadi sorotan publik.
3. Pernah Kritik Insentif Media saat Corona, Kini Iman Brotoseno Pimpin TVRI
Film maker Iman Brotoseno telah resmi menjadi Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indoneia (Dirut LPP TVRI).
Sebelum menjadi pimpinan media milik pemerintah, Iman Brotoseno kritik media minta insentif saat corona mewabah di Indonesia.
4. Wali Kota Risma 'Nyatakan Perang' ke Gugus Tugas Jatim Gegara Mobil PCR
Lantaran bantuan mobil PCR dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang diklaim untuk Pemkot Surabaya diserobot Rumpun Kuratif Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Timur (Jatim), Wali Kota Tri Rismaharini deklarasikan 'perang'.
Emosi Wali Kota Risma tersebut terdengar saat menelepon pihak BNPB di halaman Balaikota Surabaya pada Jumat (29/5/2020).
5. Asisten Dokter di Depok Diperkosa saat Pingsan, Telanjang Bulat saat Siuman
Asisten dokter berinisial NJ di Depok, Jawa Barat, menjadi korban pemerkosaan oleh lelaki ATG (31) yang dikenalnya melalui aplikasi daring perjodohan.
Kapolres Depok Komisaris Besar Azis Andriansyah, Kamis (28/5/2020), mengatakan perempuan berusia 26 tahun itu awalnya berkenalan dengan ATG melalui aplikasi kencan.