Seorang Pendeta dan Belasan Jemaat Gereja di Batam Positif Corona

Chandra Iswinarno Suara.Com
Sabtu, 30 Mei 2020 | 00:50 WIB
Seorang Pendeta dan Belasan Jemaat Gereja di Batam Positif Corona
[Unsplash/Markus Spiske]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Ini jadi klaster HOG, semuanya berkaitan dengan pasien 49, sedangkan pasien tersebut sudah dinyatakan sembuh dan masih menjalani karantina mandiri di rumahnya," ujar Didi seperti dilansir Batamnews.co.id-jaringan Suara.com pada Jumat (29/5/2020).

Untuk diketahui, sebelumnya terinformasi dua jemaat gereja di Batam termasuk dalam kasus baru dinyatakan positif Covid-19.

Keduanya diketahui tertular Virus Corona setelah kontak langsung dengan jemaat lain dan pendeta yang telah duluan dinyatakan positif Corona. Keduanya diketahui kontak langsung dengan jemaat dan pendeta yang positif Corona saat mempersiapkan ibadah online.

Menindaklanjuti hasil tracing terhadap jemaat dan pendeta tersebut, sebelumnya dilakukan pemeriksaan swab tenggorokan pada tanggal 23 Mei 2020 lalu terhadap sejumlah orang. Keduanya dinyatakan positif Rabu (27/5/2020).

Baca Juga: Di Batam, Jemaat Gereja Tertular Corona saat Persiapan Ibadah Online

"Sejauh ini kondisi yang bersangkutan dalam keadaan stabil dan tidak merasakan adanya gangguan kesehatan yang berarti," kata Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 HM Rudi seperti dilansir Batamnews.co.id-jaringan Suara.com.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI