Ayah Serahkan Anak karena Tak Mampu Beli Susu dan 4 Berita Viral Lainnya

Jum'at, 29 Mei 2020 | 09:22 WIB
Ayah Serahkan Anak karena Tak Mampu Beli Susu dan 4 Berita Viral Lainnya
Viral video ayah serahkan kedua anaknya ke petugas PSBB (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar video seorang ayah menyerahkan kedua anaknya yang masih balita ke petugas PSBB. Ia nekat memberikan anaknya ke petugas karena ia mengaku tak lagi mampu membelikan susu untuk kedua anaknya ditengah pandemi virus corona Covid-19.

Sementara itu, publik juga dihebohkan dengan rekaman video seorang pria yang mengaku sebagai Tuhan. Ia mengatakan bahwa seluruh anak punk akan masuk surga sedangkan presiden dan pejabat negara lainnya masuk neraka.

Selain dua berita di atas, Suara.com telah merangkum berita viral lainnya sepanjang Kamis (28/5/2020).

1. Viral Video Ayah Serahkan 2 Anaknya, Tak Mampu Beli Susu saat Wabah Corona

Baca Juga: Sepekan Jelang PSBB Fase Tiga Berakhir, Angka Reproduksi Masih di Atas Satu

Viral video ayah serahkan kedua anaknya ke petugas PSBB (ist)
Viral video ayah serahkan kedua anaknya ke petugas PSBB (ist)

Publik dibuat geger dengan beredarnya video viral lelaki bermobil serahkan anaknya ke petugas PSBB. Penyebab pria serahkan anak karena alasan tak sanggup belikan susu.

Dalam video yang beredar luas di media sosial pada Kamis (28/5/2020), tampak seorang pria menaiki mobil membawa kedua anaknya yang masih balita ke pos Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Baca selengkapnya

2. Viral Pria Mengaku Tuhan: Anak Punk Masuk Surga, Presiden Masuk Neraka

Vira pria mengaku tuhan. (Instagram)
Vira pria mengaku tuhan. (Instagram)

Baru-baru ini publik sosial media diramaikan oleh rekaman video seorang pria yang mengaku sebagai Tuhan. Ia mengatakan bahwa seluruh anak punk akan masuk surga sedangkan presiden dan pejabat negara lainnya masuk neraka.

Baca Juga: Dipolisikan Politisi PSI, Farid Gaban: Mas Teten Berterima Kasih Dikritik

Dalam video yang dilansir Hops.id -- jaringan Suara.com dari akun Instagram @Kendariinfo pada Rabu (27/5/2020) itu menayangkan seorang pria berpeci hitam yang mengaku dirinya adalah Allah SWT.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI