Digaruk Satpol PP, Manusia Silver Ngumpet di Toilet Wanita

Jum'at, 29 Mei 2020 | 06:58 WIB
Digaruk Satpol PP, Manusia Silver Ngumpet di Toilet Wanita
Manusia silver sembunyi di toilet wanita. (Instagram/ndorobeii)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua manusia silver di Tangerang Selatan Banten bersembunyi di sebuah toilet wanita untuk menghindari kejaran Petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Namun, upaya bersembunyi mereka akhirnya diketahui oleh para petugas Satpol PP.

Video aksi kejar-kejaran itu ramai beredar di sosial media. Belasan petugas terpaksa melakukan pengejaran lantaran para manusia silver ini mencoba melarikan diri saat ditertibkan.

"Hei jangan lari-jangan lari, sini-sini!" teriak seorang petugas dalam video pengejaran yang diunggah akun Instagram Ndorobeii, Jumat (29/5/2020).

Baca Juga: Naik KRL Dilarang Berbicara atau Telfon di Era New Normal

Selang tak berapa lama kemudian, petugas mengetahui bahwa para manusia silver tersebut tengah bersembunyi di dalam toilet wanita.

Menyadur dari Bantennews.co.id -- jaringan Suara.com, aksi kejar-kejaran antara Satpol PP dan manusia silver itu terjadi di Kota Tangerang Selatan pada Kamis (28/5/2020).

Kepala Seksi Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangsel, Muksin Al Fachry mengatakan bahwa jajarannya tengah melakukan penertiban para gelandangan dan pengemis (gepeng) termasuk manusia silver karena mengganggu lalu lintas kendaraan.

Belakangan, manusia silver marak beroperasi di Kota Tangsel. Mereka mengecat sekujur badannya dengan cat berwarna silver dan meminta-minta di sekitar lampu merah.

"Tadi paling banyak kita merazia di wilayah Maruga Ciputat sampai Ciputat Timur," kata Muksin.

Baca Juga: Peti Mati Corona di Kantor Camat, Jabar Perpanjang PSBB Sampai 14 Juni

Selain doa orang manusia silver yang bersembunyi di toilet, petugas juga menangkap 9 manusia silver lain dan 9 orang gepeng.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI