Suara.com - Seorang pria yang tidak diketahui identitasnya meminta Habib Bahar bin Smith untuk bersikap santun. Ia berpesan agar Habib Bahar tidak menantang aparat kepolisian untuk menangkapnya.
Ia juga mengingatkan agar Habib Bahar tidak bersikap jumawa lantaran ia ditangkap bukan karena ceramah agama tetapi karena kasus penganiayaan terhadap anak di bawah umur.
"Ya Habib Bahar, saya bersyukur Anda sudah bisa keluar dari tahanan dan saya sungguh sangat luar biasa pada panjenengan. Tetapi, baru keluar satu hari enggak usah nantang-nantang untuk ditangkap lagi dan sebagainya lah," kata pria tersebut.
Ia berharap agar Habib Bahar bersyukur karena telah dibebaskan dan mengingat kembali kasus yang menyeretnya ke dalam penjara.
Baca Juga: Waduh! Warga Miskin Jeneponto Diminta Bayar Saat Pendataan Penerima Bansos
"Panjenengan itu kan tinggal mensyukuri kenikmatan itu. Panjenengan itu dipenjara bukan karena ceramah, bukan karena apa itu bukan, karena memukuli anak di bawah umur," kata sang sosok pria.
Nasehat pria tersebut lantas diunggah oleh akun Twitter bernama @Apriil68 dan @narkosun hingga mengundang reaksi dari sejumlah warganet. Mereka juga meminta Habib Bahar agar tidak bersikap jumawa.
"Har Bahar, tolong dengerin nasehat ini. Manusia itu harus pandai bersyukur. Jangan jumawa begitu," kata @narkosun.
"Wong beraninya cuma sama anak kecil kok malah songong nantangin pemerintah yan gede. Ingat bro kamu dipenjara bukan karena membela sesuatu yang benar, tapi mukulin bocah," tulis @sjahtie.
"Yang ini berusaha meneladani akhlaknya kanjeng nabi. Lha si barbar bin Smith yang katanya keturunan nabi itu kok malah mencontoh akhlaknya Abu Jahal yang berangasan? Dunia sudah terbalik," kata @DenmasBedjo.
Baca Juga: Virus Corona Bikin Indro Warkop Jadi Lebih Religius