Suara.com - Rizal (12), bocah penjual jalangkote (gorengan) sekarang dapat tersenyum lagi setelah aksi perundungan atau bullying kepadanya terungkap.
Video bully terhadap Rizal viral di media sosial hingga mendapat perhatian banyak pihak. Kekuatan media sosial berpihak kepadanya.
Rizal memperoleh bantuan uang, sembako hingga sepeda untuk keliling berjualan. Sementara pelaku yang melakukan bully telah diamankan pihak kepolisian setempat.
Beredar video di media sosial yang memperlihatkan senyum dan tawa Rizal saat mendapat bantuan. Video itu diunggah oleh akun Facebook Cakra atau fb.com/rhay.gandy pada Senin (18/5/2020).
Baca Juga: Kronologi Bocah Penjual Gorengan yang Dibully Sekelompok Pemuda
Dalam video berdurasi 28 detik itu, Rizal sedang menghitung uang bantuan yang diberikan untuknya.
Sambil memegang lembaran uang, Rizal menghitung, "Empat ratus, lima ratus, enam ratus, tujuh ratus, delapan ratus, sembilan ratus, sepuluh ratus."
Saat ia salah mengucapkan satu juta justru orang-orang di sekitarnya tertawa. Rizal pun ikut tersenyum dan tertawa.
Bocah penjual gorengan di Bonto Bonto, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkajene Kepulauan, Sulawesi Selatan ini kembali menghitung uang tersebut. Namun lagi-lagi ia terlihat salah menyebutkan nominal uangnya sambil tersenyum.
Akun Cakra juga menjelaskan kalau ternyata aksi perundungan yang diterima Rizal tidak hanya terjadi sekali kemarin.
Baca Juga: Pukul Bocah Penjual Jalangkote, Pelaku: Saya yang Paling Jago di Sini!
"Kini senyum yang lama hilang dari adik kita Rizal tampak kembali menghiasi wajah lugunya," tulis Cakra di postingannya.