Suara.com - Video anak penjual jalangkote atau gorengan viral di media sosial. Diduga pelaku melakukan aksi bully tersebut karena dirinya merasa yang paling jagoan di wilayahnya.
Hal tersebut tampak dari video yang beredar di media sosial sejak Minggu (17/5/2020).
Dalam video tampak dirinya mengatakan dalam bahasa daerah yang artinya saya yang paling jago di sini.
Pemuda itu spontan langsung emosi, turun dari motor dan memukul bocah penjual jalangkote itu. Si bocah berusaha melindungi dirinya.
Baca Juga: Ogah Pakai Ambulans, Warga Reaktif Corona Pilih Naik Motor ke RS
Tapi pemuda itu justru membanting si bocah hingga terlempar ke rerumputan. Pemuda lain di sekitarnya justru tertawa terbahak-bahak saat si bocah kesusahan bangun setelah dibanting.
Kejadian dalam video viral di media sosial ini dikabarkan terjadi di Bonto Bonto, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkajene Kepulauan, Sulawesi Selatan.
Ajudan Pribadi Prabowo Ikut Emosi Melihat Aksi Bully Bocah Penjual Jalangkote
Banyak warganet yang bersimpati kepada bocah penjual gorengan. Sementara netizen yang lain mengecam aksi bullying yang dilakukan para pemuda itu.
"Iih,,kok aku geram banget lihatin mereka, pengen nabok lah," komentar Husniwati Husin Milagros.
Baca Juga: Ajudan Pribadi Prabowo Ikut Emosi! Viral Bocah Penjual Gorengan Dibully
"Kok tega banget sih. Salah dia apa," tulis Dina Rangga.
"Sedih banget gak kuat bayangin saudara sendiri seperti itu. Semoga selalu diberikan kesabaran dan semoga laris dagangannya," tulis Juli Yanto.
Bahkan ajudan pribadi Prabowo Subianto, Rizky Irmansyah terlihat ikut mengomentari foto yang memperlihatkan pemuda pelaku bully saat tertangkap.
Rizky berkomentar di unggahan akun Instagram @ndorobeii, "Masih bisa kau senyum, tunggu tim saya datang."
Pelaku Bully Bocah Gorengan Ditangkap, Kena 'Prank' Polisi
Pelaku perundungan atau bully terhadap RZ (12), penjual gorengan keliling di Bonto-Bonto, Kecamatan Ma'rang, Pangkep, Sulawesi Selatan ditangkap polisi. Usai diamankan, ia balik dikerjai oleh polisi.
Beredar sebuah video singkat pelaku Firdaus (26) duduk di lantai, salah atunya diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii. Dengan mengenakan kaus berwarna abu-abu, ia tampak hanya termenung diam.
Si perekam video meminta pelaku untuk menyebutkan kalimat candaan. Si perekam juga sempat memukul pelaku agar ia melihat ke arah kamera sembari mengikuti perintahnya.
"Bilang kau adakah jalangkote? Lihat sini, adakah jalangkote!" teriak si perekam, Senin (18/5/2020).
Usai pelaku mengikuti perintahnya, si perekam langsung tertawa. Sementara si pelaku kembali menunduk dan terdiam.