Selain itu, pihak otoritas disebutkan rutin mengedukasi rakyat terkait pencegahan dan perkembangan wabah pandemi.
"Mobil dengan pengeras suara berkeliling tempat umum-umum guna menginformasikan secara rinci soal rute penyebaran, gejala, dan tindakan pencegahan kepada warga," jelas Rondong Sinmun dalam sebuah artikel.
Setiap komite pemerintahan daerah juga mewajibkan semua rakyat, termasuk pejabat, untuk melakukan karantina.
Tidak ada yang boleh melanggar kebijakan karantina guna mencegah sebaran virus corona ini.
Baca Juga: Hanya Di Pabrikan Ini, Ilmuwan Disuruh Jadi Pengendus Komponen Mobil
Rondong Sinmun menyebut keberhasilan Korea Utara dalam menangani pandemi juga berasal dari kerja sama yang kuat antara pemimpin dan rakyat.
"Korea Utara telah membuktikan sekali lagi kepada dunia bahwa kesatuan antara pemimpin dan rakyat sangat berguna dalam menanggulangi penyebaran covid-19."
"Oleh karenanya Korea Utara dianggap sebagai tanah yang bersih dari pandemi Covid-19 hingga saat ini, dan hal ini menarik perhatian dunia," tegas Rodong Sinmun.