Suara.com - Baru-baru ini publik Twitter diramaikan oleh unggahan salah satu penggunanya mengenai Satpam BCA.
Tagar #SatpamBCA ini awalnya diunggah oleh akun @BanyuSadewa pada Jumat (15/5/2020).
"Cowok berseragam paling baik, ramah dan perhatian itu pokoknya cuman Satpam BCA!" tulis Banyu Sadewa sambil melampirkan foto tiga orang satpam Bank tersebut di statusnya.
"Saking kelamaannya gue jomblo nih, saking desperate-nya, kadang kalau kangen pengen diperhatiin sama orang, GUE MAIN MAIN KE @BankBCA! Biar bisa dapet perhatian sama Satpamnya doang aja gue seneng banget yawla," tambah @BanyuSadewa.
Baca Juga: Choky Sitohang Anggap Figur Publik Efektif Kampanyekan Lawan Corona
Unggahan ini ternyata langsung disetujui oleh publik Twitter. Bahkan sempat menjadi trending topic pada Jumat kemarin.
"Iyaa BCA paling terbaik! Ramah banget Pak Satpamnya walaupun masuk pakai sandal Swallow," timpal warganet @dhinagustiana menyetujui.
Beberapa warganet pun membandingkan pelayanan Satpam BCA dengan pelayanan publik lain.
"Itu para PNS yang ada di kantor kelurahan/desa sama kecamatan, ga mau belajar sama satpam BCA, gitu?" tanya seorang warganet.
"Ketika satpam BCA lebih punya disiplin dan attitude daripada oknum #akpol kemaren yang cuma pamer megang senjata doang. Sehat terus pak satpam BCA," kata seorang pengguna Twitter lain menyinggung soal oknum akpol mengokang senjata yang sempat viral sebelumnya.
Baca Juga: Bukan Teh Manis, Ini Minuman yang Direkomendasikan Untuk Buka Puasa
Selain itu, komentar lucu turut membumbui kolom reply unggahan tersebut.
"Tolong jangan lupakan kami!-Polisi Kondangan," tulis warganet menyertakan foto barisan hansip berseragam hijau.
"Seneng banget kalau masuk surga nanti, dipintu surga disambut malaikat ridwan pintunya dibukain satpam BCA. Sempurna," seorang warganet lain menuliskan imajinasinya.
Seorang warganet iseng memberi saran, "Satpam BCA di cabang yang kecil pun kaya di dalam ruko tetap kalau kita datang disambut bagai tamu yang sudah dinanti-nanti. The best lah. Saran juga buat @BankBCA kalau bisa sekalian customer yang datang dikasih welcome drink, kalung bunga, serta tari-tarian adat ."
"Boleh juga nih masukannya," balas admin Twitter Bank BCA,