Suara.com - Pandemi virus corona seakan sudah mengubah kehidupan dunia, termasuk industri media. Bahkan media online besar sekelas, Facebook, Twitter, hingga Google.
Hal tersebut terlihat dari aturan terbaru yang dikeluarkan oleh bos masing-masing mengenai kegiatan kerja. Ketiga media raksasa tersebut memperbolehkan karyawan bekerja dari rumah.
Facebook menjadi media pertama yang memperbolehkan karyawannya bekerja dari rumah hingga akhir tahun ini.
Menyadur dari The Verge, keputusan ini disampaikan juru bicara Facebook dan akan disampaikan langsung oleh Mark secepatnya.
Baca Juga: Usai Pandemi Covid-19, Twitter Perbolehkan Karyawan WFH
Keputusan tersebut diambil Facebook dengan berbagai pertimbangan. Utamanya adalah informasi dari lembaga kesehatan masyarakat seperti Pusat Pengendalian Penyakit dan John Hopkins, serta instruksi pemerintah terkait virus covid-19.
Zuck juga menyampaikan Facebook membatalkan kegiatan yang dihadiri lebih dari 50 orang hingga Juni 2021, termasuk konferensi Oculus Connect VR yang diganti menjadi online.
Setelah itu disusul oleh Google yang juga mengizinkan sebagian besar karyawannya bekerja dari rumah juga hingga akhir tahun 2020.
Jika mendapatkan izin dari pemerintah setempat, Google akan mulai membuka kantor secara global pada bulan Juni untuk beberapa karyawan. Akan tetapi, sebagian besar karyawan kemungkinan masih akan tetap bekerja dari rumah sampai akhir tahun.
Kemudian disusul oleh Twitter yang juga mengambil langkah yang sama, bahkan terlihat lebih berani. Dikutip dari Indian Express, Twitter akan mengizinkan karyawannya untuk bekerja dari rumah meski pandemi berakhir.
Baca Juga: Twitter Beri Label Khusus untuk Cuitan Covid-19 yang Mengandung Hoaks
Hal tersebut disampaikan melalui email oleh CEO Twitter Jack Dorsey kepada sekutar 5000 karyawannya pada Selasa (12/5/2020).