Suara.com - Inggris tengah menguji coba penggunaan drone seukuran mobil. Hal itu bertujuan untuk mempercepat pengiriman pasokan medis ke berbagai rumah sakit di tengah pandemi virus Corona.
Menyadur The Star, percobaan pertama telah berlangsung pada Sabtu (9/5/2020). Drone dengan sayap besar terbang dari bandara di pantai selatan Inggris dan mendarat di lapangan terbang di Isle of Wight.
Dalam perjalan sejauh 12 kilometer itu, drone yang dimaksudkan membawa pasokan medis seperti darah dan obat-obatan ke rumah sakit setempat, hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk sampai tujuan.
"Ada banyak area di Inggris yang memiliki koneksi logistik yang sangat buruk, dan drone ini adalah solusi untuk itu," kata James Scanlan, profesor desain aerospace di University of Southampton, dikutip The Star, Kamis (14/5/2020).
Baca Juga: Studi Terbaru: Kucing Bisa Tularkan Covid-19
"Ini membawa muatan yang sangat signifikan, dan sebagai negara kepulauan--kami memiliki banyak komunitas kecil di mana sesuatu seperti ini dapat menghubungkan orang-orang dengan murah dan efisien."
Kendati uji coba pertama sukses, Inggris dikabarkan hanya akan menggunakan drone dalam pengiriman pasokan medis pada kasus-kasus tertentu. Misalnya, saat jarak rumah sakit sulit untuk dijangkau.
"Ini adalah langkah maju dalam kenyataan memberikan pengiriman lebih cepat," kata Conrad Haigh dari Solent Transport, yang menjalankan proyek.
"Ada beberapa layanan (kesehatan nasional) yang membutuhkan pengiriman yang sangat tepat waktu dan beberapa di antaranya aspek akan difasilitasi dengan cara yang jauh lebih baik."
Baca Juga: Inggris Sebut Rapid Test Pabrikan Swiss Akurat 100 Persen