Ada Kursus Online Mancing di Kartu Prakerja, BW Beri Sindiran Nyelekit

Selasa, 12 Mei 2020 | 15:14 WIB
Ada Kursus Online Mancing di Kartu Prakerja, BW Beri Sindiran Nyelekit
Ketua Tim Hukum Prabowo - Sandiaga, Bambang Widjojanto. (Suara.com/Ria Rizki).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan anggota KPK, Bambang Widjojanto dibuat tercengang seusai mengetahui pelatihan memancing muncul sebagai salah satu program Prakerja.

Bambang Widjojanto bahkan mengaku hampir tercekat mendapati program pelatihan sedemikian rupa.

Iapun mempertanyakan maksud pelatihan memancing tersebut melalui akun Twitter pribadinya, @sosmedbw, Selasa (12/5/2020),

"Qta sunggung terusik dan nbahkan tersendak hingga nyaris tercekat. Ini program pelatihan mancing apa ya?" tanyanya, seperti dikutip Suara.com.

Bambang Widjojanto lantas menuliskan harapan, semoga pelitihan memancing yang dimaksud bertujuan baik bukan program memancing masalah.

"Semoga bukan mancing masalah apalagi mancing keributan. Tapi, apa mancing kesempatan di tengah kesempitan?," sambungnya.

Pelatihan memancing dalam program kartu prakerja. (Twitter/@sosmedbw)
Pelatihan memancing dalam program kartu prakerja. (Twitter/@sosmedbw)

Dikutip dari Hops.id --jaringan Suara.com, pelatihan memancing dalam program kartu prakerja tersebut mulanya diungkap oleh pemilik akun Twitter @wilsonsitotus.

Dalam unggahannya, Wilson menunjukkan bahwa program pelatihan itu bekerja sama dengan Tokopedia.

Untuk mengikuti pelatihan memancing, peserta dibanderol harga Rp 799 ribu yang meliputi biaya kurikulum dan jadwal kelas.

Baca Juga: Ribuan Buruh Pabrik Rokok Terima Uang THR Lebaran

Namun pelatihan tersebut dinilai tak masuk akal masuk dalam program prakerja. Apalagi, terapan jenjang kerja dan minat dari pencari kerja tidak banyak dalam program kartu prakerja.

"Pak @jokowi yang baik. Saya sudah kehabisan akal manakala mendapati ini," tulis @wilsonsitorus.

"Saya sangat jarang berkata lancung di timeline Pak @Jokowi bahkan punya kuota tiga kali setahun hanya untuk mengatakan tidak pandai. Tapi saya jengkel dan semakin jengkel menemukan pelatihan seperti ini," sambungnya.

Pelatihan memancing dalam program kartu prakerja. (Twitter/@wilsonsitorus)
Pelatihan memancing dalam program kartu prakerja. (Twitter/@wilsonsitorus)

Untuk diketahui, Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi berupa bantuan biaya yang ditujukan untuk para pencari kerja atau pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) serta pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi.

Pemerintah telah menganggarkan dana senilai Rp 20 triliun untuk biaya pelatihan dan insentif bagi sebanyak 5,6 juta penerima Kartu Prakerja.

Peserta yang lolos program tersebut akan mendapat insentif senilai total Rp 3,55 juta yang terdiri dari biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta dan insentif pascapelatihan senilai Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan. Kemudian, ada pula insentif setelah mengisi survei sebanyak tiga kali masing-masing sejumlah Rp 50.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI