Taufik Hidayat Trending, Publik Dukung Bongkar 'Tikus' di Kemenpora

Selasa, 12 Mei 2020 | 08:54 WIB
Taufik Hidayat Trending, Publik Dukung Bongkar 'Tikus' di Kemenpora
Mantan Atlet Bulutangkis Taufik Hidayat (kiri) meninggalkan gedung KPK seusai menjalani pemeriksaan di Jakarta, Kamis (1/8). [ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Taufik Hidayat memuncaki daftar trending topik di Twitter pada Selasa (12/5/2020) pagi dengan ribuan cuitan menyebut nama mantan atlet bulutangkis ini. 

Hal ini berkaitan dengan pernyataan-pernyataan Taufik yang membongkar banyak praktik korupsi di Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Pernyataan itu diungkapkannya dalam video podcast yang diunggah ke kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Senin (11/5/2020).

Pantauan Suara.com, lebih dari 8.500 kicauan telah menyebut nama Taufik Hidayat. Rata-rata warganet memberi dukungan kepada mantan atlet bulu tangkis peraih medali emas Olimpiade Athena 2004.

Baca Juga: Video Tangan Tukang Kredit Putus Diduga Dibacok Pedagang

Seperti cuitan yang diunggah oleh akun Twitter @fredinurilham berikut ini.

"Anyway, whats a strong statement and a brave legend!! Taufik Hidayat, he's bravery smash these kemenpora's official by exposing the depravity so far!! (Bagaimanapun, itu pernyataan yang kuat dan berani dari seorang legenda! Taufik Hidayat, dia berani menghancurkan pejabat Kemenpora dengan membongkar kebobrokan mereka!)," tulisnya.

Cuitan dalam bahasa Inggris yang berisi dukungan kepada Taufik ditulis juga oleh @fitrinovitas_.

"Keberanian dari Taufik Hidayat. Kami mendukungmu, bruh! Terus bongkar tikus-tikus di dalam organisasi itu," cuitnya.

Warganet lain, @Nuhinainuinainu menulis, "Orang mah nge-spill apaan kek. Lah Taufik Hidayat nge-spill Kemenpora sama PBSI wkwk. Manteb, legenda satu ini."

Baca Juga: Taufik Hidayat Blak-blakan Setengah Gedung Kemenpora Harus 'Diganti'

Bahkan seorang warganet mengungkapkan kekhawatirannya kepada Taufik setelah mantan atlet bulu tangkis ini juga membongkar kebobrokan di organisasi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

"Bentar lagi ada klarifikasi dari PBSI membantah segala perkataan dari Taufik Hidayat, dan setelah itu terdengar Taufik Hidayat terjerat kasus yang entah dari mana datangnya.... Dan begitulah mereka nggak mau diusik," tulis @zulfikri_fahmi1.

Nama Taufik Hidayat masuk daftar trending topik di Twitter pada Selasa, 12 Mei 2020 (Twitter)
Nama Taufik Hidayat masuk daftar trending topik di Twitter pada Selasa, 12 Mei 2020 (Twitter)

Selain itu, warganet juga membuat pernyataan Taufik Hidayat di dalam video podcast tersebut menjadi meme quote. Seperti yang diunggah oleh akun @lilsyah69.

Pernyataan Taufik yang dijadikan gambar quote ini terdapat dalam bagian akhir video podcast di channel Deddy Corbuzier tersebut.

"Kan yang pembawa Touch Relay (obor) Asian Games, Susi Susanti kan? Itu gua enggak punya jatah sama sekali lho untuk bawa itu. Karena dulu gua beda warna," ujar Taufik kepada Deddy Corbuzier.

"Jadi segitunya olahraga dibawa ke politik. Kalau olahraga dibawa ke politik enggak akan pernah maju. Dulu gua di baju sini, yang ngurusin Asian Games bajunya lain," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI