Suara.com - Total pasien yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat per Sabtu (9/5/2020) mencapai 883 orang. 662 orang di antaranya merupakan pasien positif terinfeksi virus Corona (Covid-19).
Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I, Laksamana Madya TNI Yudo Margono mengatakan data itu dihimpun hingga pukul 08.00 WIB. Dari 883 pasien yang tengah menjalani perawatan itu terdiri dari 577 pria dan 306 wanita.
"Pasien positif Covid 662 orang, PDP 61 orang, ODP 160 orang," kata Yudo kepada wartawan, Sabtu.
Jumlah pasien yang disebutkan Yudo bertambah ketimbang hari sebelumnya. Setidaknya ada 25 pasien baru yang menjalani rawat inap. 25 pasien rawat inap yang baru itu terdiri dari 23 pasien positif Covid-19 dan 2 pasien PDP. Sedangkan tidak ada pasien baru untuk kategori ODP.
Baca Juga: Suami di Penjara, Istri di Rumah Sering Indehoi dengan PNS
Sementara itu, Yudo juga mengabarkan data pasien yang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Darurat Pulau Galang. Jumlah pasien yang dirawat saat ini 19 orang.
Rincian jumlah pasien tersebut yakni empat orang ABK KM Kelud, sembilan orang jemaah tablig dan enam orang warga negara India yang menjadi peserta jemaah tablig.
"Pukul 18.10 WIB menerima tiga orang pasien rujukan dari Puskesmas Tg. Uncang," pungkasnya.