Alif mengibaratkan puasa ramadan selama satu bulan penuh ibarat ujian bagi umat muslim. Barang siapa yang berhasil menjalaninya maka ia akan mendapat kemenangan.
Ia pun menjelaskan lebih jauh tentang ciri-ciri orang yang sukses menjalani ramadan. Ada tiga ciri yang ia sebutkan dalam artikel tersebut.
Ciri pertama, yaitu gemar menyedekahkan sebagian hartanya baik dalam kondisi senang ataupun susah. Hal ini sebagaimana tertuang dalam QS Ali Imran Ayat 134 yang berbunyi:
"(Yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya) pada saat sarrâ’ (senang) dan pada saat dlarrâ’ (susah), dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan."
Baca Juga: Terlalu Aman, Potret Lokasi Parkir Motor Ini Bikin Heran
Ciri kedua, adalah mampu menahan amarah. Ibadah puasa sesungguhnya tak hanya melatih seseorang menahan lapar dan dahaga, tetapi juga hawa nafsu.
Orang-orang yang sukses menjalani ramadan adalah mereka yang mampu menahan nafsu amarah. Ibaratnya seperti termos yang mampu menahan air panas.
Ciri ketiga, yang terakhir adalah mampu memaafkan kesalahan orang lain. Selama bulan ramadan, umat muslim paling sering dianjurkan untuk memohon ampun kepada Allah SWT.
Memohon ampunan adalah bukti kerendahan diri di hadapan Allah SWT sebagai seorang hamba yang memiliki banyak kesalahan. Oleh karena itu, seorang muslim yang bertakwa harus mampu memaafkan sesamanya.
Apabila ketiga hal ini dilakukan dengan sungguh-sungguh maka niscaya orang tersebut termasuk sebagai golongan orang-orang yang bertakwa dan berhasil memperoleh kemenangan di hari lebaran.
Baca Juga: David Beckham Ulang Tahun, Ini Deretan Potret Mudanya yang Tampan Bak Artis