Suara.com - Staf Khusus Wakil Presiden Ikhsan Abdullah mengklaim, jika masa pandemi Virus Corona atau Covid-19 yang mewabah di Indonesia akan segera berakhir.
"Sebentar lagi akan berakhir. Dan alhamdulillah, kelihatannya Covid ini sudah selesai, tugasnya segera selesai," kata Ikhsan dalam diskusi Polemik Trijaya spesial Covid-19, Sabtu (2/5/2020).
Namun Ikhsan tak menjelaskan lebih rinci mengenai mengapa dirinya bisa menyebut pandemi Corona di Indonesia sebentar lagi akan berakhir.
Ia justru menjelaskan, bahwa pandemi Corona akan segera berakhir hal itu bisa terlihat dari fasilitas-fasilitas umum yang sudah dibersihkan dan juga berhasil membersihkan langit Jakarta.
Baca Juga: Sabtu 2 Mei, Pasien Positif Covid-19 Bertambah 292 Kasus
"Dengan membersihkan semua aspek termasuk berhasil membersihkan fasilitas umum rumah ibadah dan alhamdulillah termasuk membersihkan langit, terutama langit Jakarta, sekarang kita lihat langit Jakarta sudah bening. Jadi itu tandanya Corona segera berakhir," tuturnya.
Adapun untuk diketahui sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berjanji kehidupan masyarakat akan kembali normal pada bulan Juli 2020, setelah dihantam wabah virus corona covid-19.
Untuk itu, Jokowi mengatakan bakal menggelar tes cepat virus corona secara massal pada bulan April hingga Mei.
Hal ini dikatakan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo, usai menggelar rapat internal bersama Presiden Jokowi melalui konferensi video pada Senin (27/4/2020).
"Presiden (Jokowi) menegaskan berulang kali tentang pentingnya upaya kita untuk melakukan tes masif pada bulan April dan bulan Mei ini. Dilanjutkan dengan pelacakan yang agresif serta isolasi yang ketat," ujar Doni.
Baca Juga: Catat! PSBB Jawa Barat Berlaku 6 sampai 19 Mei 2020