Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menyiapkan tempat penampungan para tunawisma di Gelanggang Olahraga (GOR). Pasalnya para pengemis dadakan ini ramai turun ke jalan ketika memasuki bulan Ramadan.
Awalnya lokasi yang digunakan adalah GOR Karet Tengsin untuk para tunawisma yang ramai di Tanah Abang, Jakarta Pusat. Sekarang ini tiap kota administrasi memiliki satu GOR untuk dijadikan tempat penampungan.
Kepala Suku Dinas Sosial (Kasudinsos) Jakarta Utara, Aji Antoko mengatakan, di wilayahnya GOR yang dijadikan tempat penampungan adalah di kawasan Tanjung Priok.
"Tempatnya di GOR Tanjung Priok. Belakang mall sunter," ujar Aji saat dihubungi, Kamis (30/4/2020).
Baca Juga: Sidak GOR Penampung Tunawisma yang Diresmikan Anies, Ternyata Kosong
Di tempat itu disiapkan sejumlah fasilitas seperti 100 tempat tidur sementara berupa valbed. Kebutuhan logistik seperti makanan dan minuman juga disebutnya akan dipersiapkan.
"GOR-nya memang disiapkan dari jauh. Fasilitasnya ada 100 tempat tidur, pakai valbed. Pasti sama dengan toiletnya dan kamar mandi," katanya.
Sementara di Jakarta Timur, tempat yang digunakan adalah GOR Ciracas. Namun Kasudinsos Jakarta Timur Purnowo tak menjelaskan rinci soal fasilitas sudah mulai dipakai atau belum.
"Sudah di GOR Ciracas," ucap Purnowo.
Baca Juga: Pemprov DKI Sediakan GOR untuk Tunawisma Terdampak Corona