Pulau di Italia Ini Siap Bayar Turis yang Mau Datang Selepas Pandemi

Rabu, 29 April 2020 | 03:10 WIB
Pulau di Italia Ini Siap Bayar Turis yang Mau Datang Selepas Pandemi
Kota Sisilia, Italia. (pixabay.com/Tama66)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah pulau di Italia memberikan penawaran menarik untuk turis yang mau bertandang setelah pandemi berakhir, yakni dengan meringankan pengeluaran turis selama berwisata.

Melansir dari laman News.com.au, pulau Sisilia yang terletak di Italia selatan, siap membayar setengah dari tiket pesawat, biaya menginap dan biaya masuk objek wisata

Sebagai contoh, misalkan seorang turis menghabiskan tiga malam di hotel, pihak Sisilia akan membayarkan biaya satu malam, lengkap dengan gratis tiket masuk museum dan arkeologi yang ada di pulau yang terkenal dengan punya lanskap alam eksotis ini. 

Guna merealisasikan skema ini, pemerintah Sisilia akan menggunakan dana sebesar $ 84,6 juta atau setara dengan 1,3 triliun.

Baca Juga: Mau Mancing, Warga Temukan Kerangka Manusia Berserakan di Pantai

Sepanjang Maret hingga April ini, pemerintah Sisilia telah mengalami kerugian sebesar $ 1,6 miliar atau setara dengan 247 triliun akibat pandemi virus corona yang membuat orang-orang tidak bisa pergi melancong.

Kota Sisilia, Italia. (pixabay.com/Tama66)
Kota Sisilia, Italia. (pixabay.com/Tama66)

Ini bukan kali pertama pulau yang kental unsur Yunani ini dengan  menawarkan sesuatu yang menarik supaya orang mau berkunjung. Tahun lalu, kota Mussomeli dan Sambuca di Sisilia menawarkan rumah dengan harga $ 1,60 (Rp 24,7 ribu) karena kekurangan penduduk lokal.

Destinasi wisata lain di Italia juga tengah mencari cara untuk membangkitkan kembali sektor parwisata setelah babak belur dihantam pandemi.

Lebih lanjut disebutkan, Italia memiliki angka kematian Covid-19 tertinggi kedua di dunia, yakni dengan jumlah 25.594 kematian dari 189.973 kasus yang dikonfirmasi.

Baca Juga: Bantah Editan, Pengacara: 80 Persen Napi Lapas Cibinong Murid Bahar Smith

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI