Suara.com - Penerapan status Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di DKI Jakarta memasuki fase ke dua. Namun, sejumlah ruas jalan arteri di wilayah Jakarta masih terjadi kemacetan.
Salah satunya seperti di Jalan Underpass Pasar Minggu mengarah ke Leteng Agung-Pasar Rebo.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi pukul 17.00 WIB pada Senin (27/4/2020), tampak Underpass Pasar Minggu, Jakarta Selatan tersendat di jalur yang mengarah ke Pasar Rebo dan Lenteng Agung.
Kemacetan terjadi jelang waktu berbuka puasa.
Baca Juga: Jokowi Janji Masyarakat Bisa Kembali Hidup Normal pada Bulan Juli 2020
Macet di Underpass Pasar Minggu ini didominasi oleh kendaraan roda dua. Rata-rata dari mereka terlihat usai melakukan kegiatan kerja di tengah penerapan status PSBB di DKI.
Kemacetan sendiri mengular cukup panjang mulai dari depan Stasiun Pasar Minggu hingga flyover Jalan TB Simatupang. Kemacetan juga diperparah dengan adanya proyek flyover Pasar Minggu.
Sementara itu jalur Underpass Pasar Minggu yang mengarah ke Kalibata terpantau ramai lancar. Tidak ada kepadatan atau kemacetan terjadi seperti jalur yang mengarah ke Lenteng Agung dan Pasar Rebo.