Dikabarkan Meninggal, Kereta Milik Kim Jong Un Terlihat di Wonsan

Minggu, 26 April 2020 | 11:10 WIB
Dikabarkan Meninggal, Kereta Milik Kim Jong Un Terlihat di Wonsan
Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un. (AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumor kematian pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un masih misteri. Sebuah laporan mengabarkan kereta pribadi miliknya terlihat di Wonsan, Korea Utara.

Melansir The Guardian, Minggu (26/4/2020), kereta milik Kim Jong Un terlihat di Wonsan pada 21 dan 23 April. Kabar itu diketahui melalui pindaian satelit proyek pemantauan Korea Utara yang berbasis di Washington.

Dilaporkan Reuters, keberadaan kereta pribadi di kota pelabuhan sisi timur Korea Utara itu tak menjamin sang diktator berusia 36 tahun tersebut berada di sana.

"Kehadiran kereta tidak membuktikan keberadaan pemimpin Korea Utara," tulis Reuters, Minggu (26/4/2020).

Baca Juga: Dijuluki Ratu Eksekusi, Adik Kim Jong-un Diklaim Lebih Brutal dari Kakaknya

"Atau menunjukkan apa pun tentang kesehatannya tetapi itu memberikan bobot pada laporan bahwa Kim tinggal di daerah elit di pantai timur negara itu."

Sementara dari laporan Newsweek, seorang pejabat senior Pentagon--markas besar Departemen Pertahanan Amerika Serikat--menyebut tak menemukan informasi tambahan terkait kondisi kesehatan Kim Jong Un.

Kendati dia menilai kehadiran kereta di Wonsan dan absennya Kim dari beberapa upacara penting memperkuat dugaan masalah kesehatan yang dialaminya.

"Kami tidak melihat indikasi atau menerima informasi tambahan untuk membuat penilaian konklusif tentang status kepemimpinan Korea Utara atau kesehatan Kim Jong Un."

Spekulasi terkait kesehatan putra dari Kim Jong-il itu merebak setelah diketahui absen dalam peringatan ulang tahun pendiri Korea Utara yang juga merupakan kakeknya, Kim Il-sung pada 15 April lalu.

Baca Juga: Heboh, Beredar Rumor Kim Jong Un Meninggal Dunia

Pada sabtu (25/4/2020), diktator berjuluk Rocket Man itu juga dilaporkan melewatkan agenda libur nasional lain, yakni Hari Yayasan Militer Korea Utara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI