Update Sabtu 25 April: 350 Orang di Jakarta Meninggal karena Virus Corona

Sabtu, 25 April 2020 | 15:42 WIB
Update Sabtu 25 April: 350 Orang di Jakarta Meninggal karena Virus Corona
Ilustrasi pemakaman jenazah pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19 dengan standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yakni membungkusnya menggunakan plastik. (FOTO ANTARA/Dok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi DKI Jakarta mencatat per hari ini, Sabtu (25/4/2020) sebanyak 350 pasien positif virus corona covid-19 meninggal dunia.

Sedangkan 334 warga DKI yang positif sudah dinyatakan sembuh. Utuk total pasien yang terinfeksi virus asal China ini mencapai 3.682 pasien.

"Jumlah pasien meninggal sebanyak 350 orang. Sebanyak 1.947 pasien masih menjalani perawatan di rumah sakit, dan 1.050 orang melakukan self isolation di rumah. Dan sebanyak 889 orang menunggu hasil laboratorium,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia Tatri Lestari Handayani, melalui keterangan tertulis, Sabtu (25/4/2020).

Kemudian untuk warga DKI yang kini masuk dalam orang tanpa gejala (OTG) sebanyak 42 orang.

Baca Juga: Prediksi Akhir Pandemi Corona Mundur, Pakar UGM Sebut Mudik Jadi Penyebab

Sedangkan, orang dalam pemantauan (ODP) berada di Jakarta kini hanya tinggal berjumlah 179 orang.

"Dari jumlah 5.901 orang, yang telah dipantau. 5.722 orang sudah selesai dipantau dan sisanya 179 masih dipantau," ujar Dwi Oktaviani.

Selanjutnya, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) kini tinggal 868 pasien yang masih menjalani perawatan.

"Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) sebelumnya 5.267 orang. 4.399 pasien sudah pulang dari perawatan dan 868 pasien masih dirawat," tutup Dwi.

Baca Juga: Senang Ravio Patra Dilepas Polisi, Mahfud MD: HP Dijaga Agar Tak Diretas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI