Suara.com - Petugas gabungan menemukan dua warga Muara Enim, Sumatera Selatan dalam kondisi kelaparan. Saat petugas datang, kedua warga tersebut meminta nasi untuk dimakan.
Kondisi kedua warga juga sangat memprihatinkan. Keduanya tampak kurus kering hingga tulang di tubuh mereka tampak terlihat jelas.
Sementara itu, beberapa pasien positif corona mulai putus asa. Mereka bahkan memilih untuk mati dengan cara melepaskan masker oksigen mereka.
Selain dua berita di atas, Suara.com telah merangkum berita heboh lainnya sepanjang Rabu (22/4/2020).
Baca Juga: Tak Pakai Masker, Tidak Boleh Masuk ke Wilayah Lubang Buaya
Viral Warga Muara Enim Kelaparan Minta Nasi, Hotman Paris Murka
Beredar video dua warga Gelumbang, Muara Enim, Sumatera Selatan kelaparan meminta nasi kepada aparat gabungan. Kondisi kedua warga itu sangat memprihatinkan, tubuhnya tampak kurus kering.
Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @palembang_bedesau. Dalam video tersebut tampak personel gabungan TNI dan Polri sedang berkeliling dari rumah ke rumah.
Putus Asa, Pasien Corona Copot Masker Oksigen dan Memilih Mati
Baca Juga: Anies: Ada Kantor Paksa Beroperasi, Akhirnya Karyawan Positif Corona
Mantan atlet Inggris, Kenny Dwan menjadi saksi dari peristiwa memilukan yang terjadi di Rumah Sakit Princess Royal University, Farnborough, Inggris.