Suara.com - Ada-ada saja kegiatan yang dilakukan warga dunia untuk mengusir kebosanan di rumah selama masa karantina atau pembatasan sosial. Salah satunya adalah dengan membuat tantangan viral.
Selama pandemi berlangsung, sudah ada beberapa tantangan viral yang banyak dibuat masyarakat.
Berikut adalah daftar tantangan viral yang bisa dicoba bersama teman-teman kamu untuk mengusir kebosanan selama karantina mandiri di rumah.
Baca Juga: Sukabumi dan Karawang Akan Lakukan PSBB Corona Gelombang Ketiga
Challenge ini ramai di kalangan perempuan dan para make up artist. Tantangan ini mengharuskan para penantangnya untuk menampilkan wajah dari sebelum memakai makeup sampai setelah dimakeup dengan perubahan yang drastis.
Alasan dinamakan Pass The Brush adalah para pelakunya harus dilakukan bersama-sama dan bergiliran. Sehingga setelah brush dipakai, dilempar ke orang lain untuk digunakan kembali, agar tampak cantik.
Berdasarkan pengamatan suara.com, hingga Jumat (17/4/2020), setidaknya sudah ada lebih dari 16 ribu postingan video di laman instagram yang meramaikan #PassTheBrushChallenge, dari masyarakat biasa hingga entertainer.
Pillow Challenge sendiri merupakan sebuah tantangan dimana kamu harus menggunakan bantal untuk menutupi bagian tubuh depan.
Baca Juga: Toyota Avanza Bisa Jadi Bertampang Veloz, Segini Budget Modifnya
Kemudian bantal tersebut diikat menggunakan ikat pinggang sehingga terlihat seperti dress.