Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan, kondisi kesehatan Menteri Perhubungan Budi Marya Sumadi yang sebelumnya dinyatakan positif terinfeksi virus corona covid-19, semakin sehat.
Bahkan, Luhut mengatakan, dalam beberapa hari ke depan, Budi Karya akan kembali beraktivitas menjadi Menteri Perhubungan.
"Saya ingin menginformasikan. Pak Budi Karya semakin sehat. Jadi, dalam waktu tidak waktu terlalu lama, bisa aktif lagi memimpin Kementerian Perhubungan. Itu kondisi yang dapat saya laporkan," ujar Luhut dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi V DPR RI di Jakarta, Selasa (21/4/2020).
Luhut yang kekinian menjadi Menteri ad interim Perhubungan mengatakan, Budi Karya juga akan memimpin langsung kebijakan-kebijakan terkait transportasi dalam masa wabah virus corona.
Baca Juga: Sebulan Terinfeksi Corona, Menhub Budi Karya: Saya Tidak Menyerah
"Sudah berkomunikasi dengan kami, dan juga sudah mulai secara bertahap, beliau juga kami anjurkan berkomunikasi dengan para pejabat eselon I Kemenhub," ucap Luhut.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi telah pulang ke kediaman pribadinya, setelah dirawat selama Sebulan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta.
Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati.
"Menteri Perhubungan, Bapak Budi Karya Sumadi, telah kembali di kediaman setelah dirawat di RSPAD," ujar Adita.
Baca Juga: Menhub Budi Karya Boleh Pulang Setelah Sebulan Dirawat karena Corona