Suara.com - Jumlah pasien corona atau Covid-19 di DKI Jakarta semakin bertambah setiap harinya. Imbasnya, gedung sekolah sekarang direncanakan menjadi tempat isolasi bagi masyarakat yang mengalami gejala corona.
Rencana ini tertuang dalam surat edaran Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Nahdiana dengan Nomor 4434/-1.772.1 yang terbit Senin 20 April 2020. Dalam suratnya, Nahdiana menyiapkan 140 sekolah di kota lima Kota dan satu Kabupaten Jakarta.
"Surat laporan saya untuk inventarisir tempat atau sekolah yang dapat digunakan untuk penanganan Covid-19," ujar Nahdiana kepada wartawan, Selasa (21/4/2020).
Menurut Nahdiana, surat itu merupakan tindak lanjut dari instruksi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Saefullah. Selain itu ada juga usulan dari camat dan lurah untuk menyiapkan tempat isolasi lainnya.
Baca Juga: Kritik Ruang Isolasi Corona, Taufik Minta Maaf di Depan Bupati Bojonegoro
Dalam persiapannya, nantinya akan dilakykan protokol kesehatan untuk pencegahan penularan virus corona. Prosesnya sudah berjalan tapi sekolah-sekolah itu belu digunakan.
"Semua tempat yang digunakan protap kelayakan dan sesuai protokol kesehatan," jelasnya.
Setelah persiapan selesai, sekolah itu disebutnya bisa digunakan kapanpun. Namun ia sendiri berharap tempat isolasi itu tak digunakan karena jika dipakai menandakan pasien terus bertambah.
"Semoga tidak terpakai," imbuhnya.
Berikut daftar 140 sekolah yang dipersiapkan untuk isolasi pasien Covid-19:
Baca Juga: Kisah Abdullah Nekad Isolasi Diri dari Corona di Tenda Pinggiran Sungai
Jakarta Pusat :
- SDN Petojo Utara 3
- SDN Duri Pulo 07
- SMA Negeri 24
- SDN Kampung Bali 01
- SDN Bendungan Hilir 12
- SDN Kebon Kacang 05
- SMK Negeri 38
- SDN Petamburan 01/03
- SMP Negeri 64
- SMP Negeri 17
- SDN Karang Anyar 01/02/04/05/06/08
- SDN Pasar Baru 11
- SDN Kartini 01
- SDN Mangga Dua Selatan 01/03
- SDN Gunung Sahari Utara 01
- SMP Negeri 8
- SMP Negeri 9
- SMK Negeri 16
- SDN Paseban 07
- SDN Bungur 01, 02
- SMP Negeri 156
- SMP Negeri 28
- SDN Kampung Rawa 01/02
- SDN Cempaka Putih Barat 07
- SDN Cempaka Putih Timur 01
- SDN Cempaka Putih Timur 03
- SMP Negeri 137 Jakarta
- SDN Rawasari 05
- SMP Negeri 183 Jakarta
- SDN Cempaka Baru 01
- SMP Negeri 228 Jakarta
- SMP Negeri 269
- SMK Negeri 3
Kepulauan Seribu :
- SDN Pulau Panggang 01
- SMA Negeri 69 Jakarta
- SDN Pulau Harapan 01
- SMP Negeri 260
- PKBM Negeri 36 Pulau Harapan
- SD-SMP Negeri Satu Atap 02 Pulau Sebira
- SDN Pulau Kelapa 01
- SDN Pulau Kelapa 02
- SMP Negeri 285 Jakarta
- SD-SMP Negeri Satu Atap 01 Pulau Pari
- SMK Negeri 61
- SMP Negeri 241
- SDN Pulau Tidung 04
Jakarta Utara:
- SDN Sunter Agung 07
- SMPN 116 Jakarta
- SMPN 282 Jakarta
- SDN Ancol 03
- SMPN 34 Jakarta
- SMAN 40 Jakarta
- SDN Kapuk Muara 03
- SDN Penjaringan 03
- SMPN 120 Jakarta
- SMKN 56 Jakarta
- SDN Rawa Badak Utara 11
- SDN Rawa Badak Utara 15
- SDN Rawa Badak Utara 17
- SMAN 72 Jakarta
- SMPN 170 Jakarta
- SMPN 270 Jakarta
- SDN Semper Barat 11
- SDN Semper Barat 03
- SDN Semper Timur 01
- SDN Semper Timur 02
Jakarta Timur:
- SMPN 139 Jakarta
- SMPN 195 Jakarta
- SMPN 202 Jakarta
- SMAN 71 Jakarta
- SDN Rawamangun 02
- SDN Rawamangun 05
- SDN Jatinegara Kaum 01
- SDN Jatinegara Kaum 03
- SMPN 232 Jakarta
- SMKN 7 Jakarta
- SMKN 26 Jakarta
- SDN Penggilingan 03
- SDN Penggilingan 04
- SDN Penggilingan 09
- SMPN 256 Jakarta
- SMAN 54 Jakarta
- SMPN 62 Jakarta
- SDN Pisangan Baru 01
- SMKN 5 Jakarta
- SMAN Unggulan MH Thamrin
- SMKN 24 Jakarta
- SMKN 66 Jakarta
- SMKN 68 Jakarta
- Gifted School Cawang
Jakarta Barat:
- SDN Cengkareng Timur 14
- SDN Cengkareng Timur 15
- SMPN 176 Jakarta
- SDN Tanah Sereal 01
- SDN Mangga Besar 11
- SDN Krukut 01
- SDN Krukut 03
- SDN Keagungan 01
- SDN Keagungan 02
- SDN Keagungan 03
- SDN Keagungan 04
- SDN Keagungan 05
- SDN Keagungan 06
- SDN Maphar 01
- SMPN 54 Jakarta
- SMKN 11 Jakarta
- SDN Semanan 03
- SDN Jelambar 08
- SDN Wijaya Kusuma 01/03
- SDN Jelambar Baru 03/05
- SDN Kedoya Utara 01
- PKBM Negeri 30
- SDN Tomang 11
- SDN Jelambar Baru 07/09
Jakarta Selatan:
- SDN Ulujami 04
- SDN Ulujami 07
- SDN Petukangan Selatan 03
- SDN Petukangan Selatan 05
- SDN Pesanggrahan 10
- SDN Pesanggrahan 04
- SDN Petukangan Utara 10
- SDN Bintaro 04
- SMAN 86 Jakarta
- SDN Gandaria Selatan 01
- SMKN 28 Jakarta
- SMAN 3 Jakarta
- SMPN 58 Jakarta
- SDN Setiabudi 01
- SDN Duren Tiga 07
- SLB Negeri 11
- SMPN 104 Jakarta
- SDN Bangka 05
- SDN Kramat Pela 01
Berikut rincian sekolah yang dipersiapkan untuk akomodasi tenaga medis dan pasien Covid-19:
- SMKN 27, Jakarta Pusat
- SMKN 57, Jakarta Selatan
- SMKN 30, Jakarta Selatan
- SMKN 32, Jakarta Selatan
- SMKN 37, Jakarta Selatan
- Rumah Dinas P3PAUD Dikmas, Jakarta Barat
- P2KPTK2, Jakarta Timur