Seret Tak Ada Uang karena Corona, Agus Ganti Susu Anak Pakai Air Gula

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 20 April 2020 | 09:59 WIB
Seret Tak Ada Uang karena Corona, Agus Ganti Susu Anak Pakai Air Gula
Tim relawan BatamLawanCorona menyambangi kediaman Agus Salim di Kampung Nanas. (Foto: ist/Batamnews)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Relawan #BatamLawanCorona menemui berbagai kisah ironis dalam perjalanan menyalurkan bantuan di tengah krisis akibat virus corona di Kota Batam, Kepulauan Riau.

Salah satunya, kisah warga Kampung Nenas, Batam Centre bernama Agus Salim. Agus terpaksa mengganti susu untuk anaknya dengan air gula karena ketiadaan uang. Pria itu lumpuh usai mengalami kecelakaan. Ia pun akhirnya kesulitan menafkahi keluarganya.

Tim relawan yang menjumpai Agus dalam kegiatan sosial akhirnya memberikan bantuan kepada ayah tiga anak tersebut.

“Pak Agus tidak bisa berjalan akibat kecelakaan dan sekarang keadaannya sangat memprihatinkan. Mukanya sekarang pucat pasi, selain sambil menahan sakit, dia juga menahan beban hidup. Istrinya juga tidak bisa bekerja,” ujar salah satu mentor tim relawan, Putra Siregar, sebagaimana dilansir Batamnews.co.id (jaringan Suara.com), Minggu (19/4/2020).

Baca Juga: Cerita Perawat Corona, Ditinggal Istri Selamanya Usai 22 Hari Tak Jumpa

Putra menceritakan, timnya tiba ke lokasi itu setelah mendapat informasi dari Polsek Batam Kota, bahwa ada salah satu warga di sana yang kondisinya cukup memprihatinkan.

“Ternyata setelah kami survey, kejadiannya sesuai dengan apa yang diceritakan. Bahkan lebih parah lagi,” ucap Putra.

Kontrakan mereka sangat kecil dan menunggak. Terlihat kaki Agus dipasangi penyangga untuk berjalan. Ia mengaku tak punya biaya berobat.

“Anak-anaknya butuh susu, tapi diganti dengan air gula,” kata Putra.

Tim datang ke lokasi menyalurkan bantuan berupa sembako, susu, pampers dan uang tunai Rp 1 juta.

Baca Juga: Tak Ada Beras Saat Corona, Keluarga Miskin di Serang 2 Hari Cuma Minum Air

Putra berharap, relawan #BatamLawanCorona dapat senantiasa membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan di tengah pandemi Covid-19 ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI