Seekor Gajah Sumatera Ditemukan Sudah Menjadi Bangkai di Aceh Timur

Chandra Iswinarno Suara.Com
Kamis, 16 April 2020 | 18:46 WIB
Seekor Gajah Sumatera Ditemukan Sudah Menjadi Bangkai di Aceh Timur
Bangkai gajah di Seumanah Jaya [Portal Satu/Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seekor bangkai Gajah Sumatera ditemukan warga di kawasan perkebunan Afdeling III PT Makmur Inti Bersaudara di Desa Seumanah Jaya, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh.

Diketahui, bangkai gajah tersebut kali pertama ditemukan petani asal Dusun Blang Gadeng Desa Seumanah Jaya, Hasbi (40) pada Rabu (15/4/2020) sekira pukul 14.00 WIB, saat dirinya mencari rumput.

Melihat adanya bangkai hewan mamalia tersebut, Hasbi kemudian melaporkannya kepada Bhabinkamtibmas Polsek Ranto Peureulak.

Kapolsek Ranto Peureulak Ipda Wisnu Bramantyo, bersama personilnya dan anggota Koramil Ranto Peureulak, serta Tim Conservation Response Unit (CRU) Aceh Timur bersama warga menuju lokasi temuan bangkai gajah tersebut.

Baca Juga: Bangkai Anak Gajah Ditemukan di Hutan Produksi Kawasan Aceh Timur

“Berdasarkan hasil pengamatan yang dilakukan oleh Tim CRU, gajah yang sudah menjadi bangkai itu berjenis kelamin jantan, berusia sekitar lima tahun, sudah mati sekitar empat hari yang lalu dan gadingnya masih utuh,” jelas Wisnu seperti dilansir Portalsatu.com-jaringan Suara.com.

Tim CRU menduga gajah tersebut mati bukan karena dibunuh untuk diambil gadingnya, tetapi mati karena sakit atau keracunan. Dugaan tersebut diungkapkan lantaran gading yang terdapat pada gajah itu masih utuh.

Kekinian, gading itu sudah diamankan Tim CRU Aceh Timur. Selain itu, Tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh bersama tim dokter ke lokasi untuk melakukan nekropsi (pemeriksaan kematian) terhadap bangkai gajah tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI