Suara.com - Polisi kekinian tengah menyelidiki insiden kecelakaan maut di tol JORR Pasar Rebo, arah Kampung Rambutan pada Rabu (15/4/2020) dini hari pukul 03.00 WIB.
Dalam kecelakaan itu, empat orang pekerja proyek di KM 29,8 Tol JORR tewas usai ditabrak mobil sedan jenis Honda Civic (sebelumnya disebut Honda City), dengan nomor polisi B 1106 MZ.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Sambodo Purnomo Yogo membenarkan insiden kecelakaan maut tersebut. Selain menewaskan empat orang pekerja proyek, dua orang lainnya disebut mengalami luka berat.
"(Sopir sedan) sudah diamankan," kata Sambodo kepada wartawan.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Tol JORR Pasar Rebo, 4 Pekerja Tewas Ditabrak Sedan
Menurut dia, kecelakaan tersebut diduga terjadi lantaran pengemudi sedan diduga dalam keadaan mengantuk atau dalam kondisi di bawah pengaruh alkohol.
Untuk memastikan itu, kata dia, pengemudi mobil sedan itu tengah menjalani pemeriksaan dan tes urine.
"Kemungkinan mengantuk atau dalam pengaruh alkohol. Tapi kita belum bisa pastikan, masih diperiksa. Kita lagi periksa urine dan darahnya," kata Sambodo.