Suara.com - Jagat media sosial dibuat heboh oleh penjualan paket sembako murah seharga Rp 15 ribu, di tengah wabah virus corona covid-19. Namun, saat dibeli ternyata isi paket sembako tersebut membuat warganet geram.
Penampakan paket sembako murah itu dibagikan oleh akun Twitter @mazzini_gsp. Menurutnya, penampakan paket sembako tersebut mirip seperti kemasan bumbu mi instan.
"Sembako sudah kayak bumbu mi," tulis akun tersebut seperti dikutip Suara.com, Senin (13/4/2020).
Akun tersebut mengunggah sebuah foto yang menampilkan promosi penjualan paket sembako murah.
Baca Juga: Pasien Corona Dirawat Tapi Tak Jujur, 15 Perawat Terpaksa Diisolasi
Sang penjual menjanjikan paket sembako berisi beras, minyak, gula, kopi dan teh dengan harga dibanderol sebesar Rp 15 ribu.
Namun, saat sudah dibeli ternyata penampakan paket sembako tersebut sangat mengejutkan. Bahan-bahan pokok sembako tersebut dikemas dalam plastik yang diberi sekat mirip seperti kemasan bumbu mi instan.
Masing-masing sembako yang diberikan sangat sedikit. Bahkan, beras yang dijanjikan dalam paket hanya diberikan segenggam beras saja.
Penampakan paket sembako murah tersebut mendadak viral di media sosial. Banyak warganet yang geram melihat modus penjual paket sembako tersebut.
"Baru bangun lihat postingan ini jadi emosi banget. Astagfirullah ada-ada aja manusia," kata @fikriqq.
Baca Juga: Menteri Erick: Covid ini Ajarkan Kita Supaya Tidak Tergantung Bangsa Lain
"Sembako kemasan sachet. Lo kira sampo doang bisa sachet," ujar @lelerheiz.