Innalillahi, Balita Berusia 2 Tahun PDP Virus Corona Meninggal Dunia

Reza Gunadha Suara.Com
Senin, 13 April 2020 | 13:25 WIB
Innalillahi, Balita Berusia 2 Tahun PDP Virus Corona Meninggal Dunia
Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik. (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasien dalam pengawasan virus corona covid-19 yang baru masuk Rumah Sakit Umum Daerah Adam Malik Medan, Sumatera Utara, pada Sabtu (11/4) akhir pekan lalu, meninggal dunia.

Pasien yang merupakan balita perempuan berusia 2,5 tahun itu meninggal dunia pada Minggu (12/4/2020) dini hari.

Kassubag Humas RSUP Adam Malik Medan Rosario Dorothy Simanjuntak ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

“Pasien masuk tanggal 11 April jam 16.00 sore, meninggal dunia 12 April jam 3 dini hari,” kata Rosario seperti diberitakan Kabarmedan.com—jaringan Suara.com, Senin (13/4/2020).

Baca Juga: Jokowi: Umumkan Data PDP dan ODP Virus Corona

Saat tiba di rumah sakit, katanya, balita tersebut sudah menunjukkan gejala mengarah covid-19 sehingga statusnya PDP.

Namun demikian, pihaknya tidak melakukan tes cepat dan langsung melakukan pemeriksaan swab.

“Pasien memang punya riwayat penyakit jantung, tapi selain itu punya gejala lain yang mengarah ke COVID-19,” ujarnya.

Dia mengatakan, pasien tersebut adalah PDP corona pertama kategori anak-anak yang meninggal dunia. Dengan demikian, jumlah PDP corona yang meninggal dunia di RSUP Adam Malik berjumlah 2 orang.

Dikutip dari Instagram @rsupham, jumlah PDP yang dirawat sebanyak 10 orang, pasien positif 3 orang, PDP meninggal dunia 2 orang, pasien positif COVID-19 meninggal dunia 3 orang, dan pasien sembuh 8 orang.

Baca Juga: Baru Sehari Dirawat, Bayi 2,5 Tahun Meninggal dengan Status PDP Corona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI