Suara.com - Jelang diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta, sejumlah warga tampak masih berdesakan saat naik transportasi umum.
Hal itu seperti dilihat langsung oleh Suara.com, Rabu (8/4/202) pada rangkaian transportasi Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line tujuan Jatinegara pukul 10.25 WIB.
Tampak dari Stasiun Manggarai, Jakarta penumpang sudah dalam keadaan duduk berhimpitan. Bangku kereta yang hanya boleh diduduki maksimal 4 orang untuk mencegah penyebaran virus Corona, pun diduduki oleh lebih dari 4 penumpang.
Tak hanya itu, para penumpang yang memilih untuk berdiri masih terlihat dekat jarak antar satu dengan yang lainnya.
Baca Juga: Dikira Tidur, Pria Tewas di Kursi Depan SMP Bikin Geger Warga Padang
Kendati begitu, petugas keamanan atau security yang bertugas di dalam rangkaian kereta ini sudah mengingatkan untuk jaga jarak dan kursi penumpang hanya boleh di duduki 4 orang saja.
Akan tetapi, setelah diingatkan dan petugas pindah ke lain gerbong, para penumpang masih kembali duduk dan tak menjaga jarak satu dengan yang lainnya.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, ibu kota akan resmi menerapkan PSBB mulai Jumat (10/4/2020).
Keputusan itu setelah dilakukan rapat bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Balai Kota, Selasa (7/4/2020) malam.
Pertemuan itu dilakukan menindaklanjuti surat keputusan dari Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan untuk menerapkan PSBB di DKI.
Baca Juga: Waria Dibakar Hidup-hidup di Cilincing, Polisi Ciduk 3 Pelaku
"Dari pembahasan yang kita lakukan tadi DKI Jakarta akan melaksanakan PSBB sebagaimana digariskan keputusan keputusan menteri. Efektif mulai Jumat tanggal 10 April 2020," ujar Anies di Balai Kota.
Menurut dia, PSBB di Jakarta akan berlaku selama 14 hari. Namun status itu bisa diperpanjang jika penanganan corona di DKI tak kunjung terkendali.