Bocah 6 Tahun Berikan Uang Tabungan untuk Beli APD Perawat Pasien Corona

Reza Gunadha Suara.Com
Sabtu, 04 April 2020 | 13:40 WIB
Bocah 6 Tahun Berikan Uang Tabungan untuk Beli APD Perawat Pasien Corona
Bantuan dana dari Yasmin Saman Ahmad di dampingi oleh ibunya. [Kabarmakassar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Yasmin Saman Ahmad, bocah perempuan berusia 6 tahun di Sulawesi Selatan, rela menyerahkan uang tabungan miliknya untuk disumbangkan membeli alat perlindungan diri.

APD itu untuk diberikan kepada tenaga medis yang tengah berjuang merawat pasien virus corona Covid-19.

Dihantar Ibunya Mardiana Rusli, Yasmin menyerahkan langsung sumbangan sebesar Rp.448.800 itu di Posko Jurnalis Peduli Kemanusiaan (JPK) Sulsel, Sekertariat Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Makassar, Jalan Toddopuli VII nomor 23 A.

Yasmin mengatakan, tabungan dalam bentuk uang receh itu diserahkan secara ikhlas untuk membantu tim medis.

Baca Juga: Lawan Covid-19, Shin Tae-yong Donasikan APD untuk Petugas Medis

Selain itu, kata dia, sebagai tambahan membeli APD bagi tenaga paramedis.

“Untuk bantu belikan kakak dokter dan perawat baju (APD) di Puskesmas dan rumah sakit. Tetap semangat yah kakak dokter,” kata Yasmin seperti beritakan Kabarmakassar.com--jaringan Suara.com, Sabtu (4/4/2020).

Sementara itu, Ibu Yasmin, Mardiana mengatakan keinginan anaknya itu merelakan celengan itu atas inisiatifnya sendiri karena melihat kondisi tenaga medis yang kekurangan APD.

“Memang Yasmin kami didik sejak umur dua tahun menabung, hasil tabungan itu diperuntukkan untuk bantuan sosial. Setiap dua tahun celengan dibuka, berapa pun isinya disumbangkan yang berhubungan dengan kemanusiaan,” kata Mardiana.

Komisioner KPU Sulsel 2014-2019 itu berharap agar pemerintah bergerak cepat menangani penyebaran Covid-19 dan mengkonsolidasikan gerakan bersama untuk tetap tinggal di rumah dan menjaga kebersihan diri dan lingkungan.

Baca Juga: Kekurangan APD, Tenaga Medis di Inggris Meninggal Terinfeksi Covid-19

“Akan sia-sia langkah antisipasi penyebaran virus dari kita sendiri kalau mampu mengelola emosi dan ego kita masing-masing. Ikuti imbauan pemerintah, kita harus tetap di rumah dan utamanya menjaga kebersihan,” jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI