Samarinda Lockdown, Tutup Pintu Masuk dari Balikpapan karena Corona

Selasa, 31 Maret 2020 | 00:05 WIB
Samarinda Lockdown, Tutup Pintu Masuk dari Balikpapan karena Corona
Masjid Islamic Center Samarinda, Samarinda. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wali Kota Samarinda, Syaharie Jaang berencana menutup akses jalan dari dan menuju Balikpapan dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona. Penutupan akan dilakukan pekan ini.

Rencana tersebut telah dibahas bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pemkot setempat, Senin (30/3/2020).

"Saat ini masih dalam pengkajian jalur menuju dan dari Balikpapan akan kami tutup. Kami minta maaf kepada masyarakat Balikpapan atas kebijakan ini, " Kata Syaharie Jaang di Samarinda.

Dia menjelaskan akses darat yang akan ditutup meliputi jalur menuju Balikpapan via tol dan dari arah Loa Janan. Selain itu akses melalui jalur air yaitu Sungai Mahakam pun akan ditutup juga.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Foto Pocong Ini di Desa Purworejo yang Lockdown Corona?

Namun, penutupan tersebut hanya diberlakukan untuk kendaraan pribadi dan angkutan orang. Sedangkan angkutan barang dan keperluan logistik medis tentu tetap akan diperbolehkan melintas.

"Kalau ada relawan COVID-19 tentunya tetap diberikan akses masuk, dan kebijakan ini juga akan dikomunikasikan dengan pemerintah Balikpapan," katanya.

Menurut Jaang, rencananya akses jalan tersebut akan ditutup pada 3 hari ke depan hingga batas waktu yang belum ditentukan.

"Kami akan membuat pos penjagaan di ruas-ruas jalur masuk Samarinda," katanya.

Penyebaran COVID-19 juga telah merambah di Provinsi Kalimantan Timur, tercatat sudah ada 17 orang dinyatakan positif tertular virus tersebut. Dari 17 kasus positif COVID-19 tersebut, kota Balikpapan mendominasi kasus dengan 12 orang dinyatakan positif berdasarkan uji laboratorium. (Antara)

Baca Juga: Sejumlah Ruas Jalan Protokol Ditutup, Bandung Lockdown?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI