Erick Thohir Murka Lihat Pasutri Belanja Pakai Hazmat dan 6 Berita Corona

Senin, 30 Maret 2020 | 16:16 WIB
Erick Thohir Murka Lihat Pasutri Belanja Pakai Hazmat dan 6 Berita Corona
Bidik layar foto warga berbelanja di Mal Gancit menggunakan APD. (istimewa).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meradang atas kejadian pasangan suami istri yang belanja ke supermarket dengan baju hazmat. Erick mengecam ulah tersebut.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyesalkan pernyataan Syahganda Nainggolan. Ia menampik tudingan yang menyebut tentara kerjanya tidur.

Berikut 7 berita populer yang dihimpun Suara.com, Senin (30/3/2020)

1. Warga Belanja di Supermarket Pakai APD, Menteri Erick Thohir Murka

Baca Juga: Khawatir Mudik, ASN Wajib Setor Lokasi Posisi Dirinya Berada

Dua warga yang tengah berbelanja di supermarket di kawasan Jakarta Selatan viral lantaran mengenakan Alat Pelindung Diri (APD).
Dua warga yang tengah berbelanja di supermarket di kawasan Jakarta Selatan viral lantaran mengenakan Alat Pelindung Diri (APD).

Dua warga yang tengah berbelanja di supermarket di kawasan Jakarta Selatan viral lantaran mengenakan Alat Pelindung Diri (APD).

Kehadiran mereka sempat membuat panik pengunjung mal karena bersamaan dengan merebaknya wabah virus Corona (COVID-19).

Baca selengkapnya

2. Sempat ke Jakarta, Bos Perusahaan Positif Corona di Batam Meninggal Dunia

Sejumlah dokter spesialis di RSUP Persahabatan Jakarta Timur membantu menurunkan pasien dari dalam mobil ambulan RSCM Jakarta, Rabu (4/3/2020). (ANTARA/Andi Firdaus/aa).
Sejumlah dokter spesialis di RSUP Persahabatan Jakarta Timur membantu menurunkan pasien dari dalam mobil ambulan RSCM Jakarta, Rabu (4/3/2020). (ANTARA/Andi Firdaus/aa).

Pasien positif virus corona atau Covid-19 di Batam, Judy Risdiato, meningal dunia di sebuah rumah sakit di Batam Senin (30/3/2020) sekitar pukul 01.00 WIB. Judy merupakan bos di salah satu perusahaan di Batam.

Baca Juga: Polisi: Akses Kendaraan ke Kota Bandung Belum Ditutup

Seperti diberitakan Batamnews.com - jaringan Suara.com, Judy dinyatakan positif corona pada 23 Maret 2020 lalu. Ia diduga terkena dari cluster Jakarta.

Baca selengkapnya

3. Tentara Dibilang Kerjanya Tidur, AHY: Menyakitkan, Tugas TNI Tidak Mudah

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. (Suara.com/Yasir)
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. (Suara.com/Yasir)

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) angkat bicara terkait klaim Pengamat Sabang Merauke Circle (SMC) Dr. Syahganda Nainggolan yang menyebut bahwa "tentara kerjanya tidur saja".

Mantan anggota TNI itu menyesalkan pernyataan Syahganda. Menurutnya, klaim tentara kerjanya tidur saja tidak sepantasnya dilontarkan.

Baca selengkapnya

4. Minta Jakarta Lockdown, Anies Kirim Surat ke Jokowi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali memberikan keterangan kepada pers soal penanganan virus corona Covid-19 di ibu kota pada Kamis (26/3/2020) di Balai Kota. [Suara.com/Fakhri Fuadi Muflih]
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali memberikan keterangan kepada pers soal penanganan virus corona Covid-19 di ibu kota pada Kamis (26/3/2020) di Balai Kota. [Suara.com/Fakhri Fuadi Muflih]

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berencana untuk menerapkan karantina wilayah di ibu kota. Bahkan Anies sudah mengajukan permohonan kepada Presiden Jokowi.

Kabar tersebut dibenarkan oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. Surat yang diterima pemerintah pusat itu bernomor 143 dan diteken pada Sabtu, 28 Maret 2020.

Baca selengkapnya

5. PKS Usul Potong Gaji Presiden dan Menteri demi Corona, Publik Bilang Begini

Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid. (Suara.com/Ria Rizki)
Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid. (Suara.com/Ria Rizki)

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Hidayat Nur Wahid (HNW) mengusulkan agar sejumlah penyelenggara negara dipotong gajinya, untuk menanggulangi pandemi virus corona atau Covid-19.

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut mengklaim kader partainya telah menerapkan hal serupa, sehingga ia menyarankan pihak lain untuk mengikutinya.

Baca selengkapnya

6. Andi Arief Minta Warga Segera Tinggalkan Jakarta, Warganet: Jangan Mudik!

Andi Arief (Twitter)
Andi Arief (Twitter)

Keributan terjadi di media sosial usai politisi Partai Demokrat, Andi Arief meminta warga segera meninggalkan DKI Jakarta.

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat itu mengusulkan tindakan tersebut dengan satu syarat yaitu apabila pemerintah pusat tidak segera mengambil kebijakan yang drastis untuk menangani wabah corona.

Baca selengkapnya

7. Lockdown Berujung Kisruh, Pemerintah India Bertindak Gegabah?

Para pekerja migran India memadati stasiun, terminal hingga pulang kampung jalan kaki imbas kebijakan lockdown akibat wabah virus corona. (Foto: AFP)
Para pekerja migran India memadati stasiun, terminal hingga pulang kampung jalan kaki imbas kebijakan lockdown akibat wabah virus corona. (Foto: AFP)

Di tengah situasi darurat akan pandemi virus corona atau Covid-19, situasi di Negara India kini tengah menjadi sorotan. Muncul kekacauan selepas pemerintah setempat menerapkan sistem lockdown guna memerangi teror virus corona.

Sebelumnya, Perdana Menteri Narendra Modi menetapkan lockdown selama 21 hari pada Minggu (22/3/2020). Ia meminta warganya bersabar, tetap bertahan selama 14 jam di rumah masing-masing selama tiga pekan ke depan.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI