Umi Pipik: Covid-19 Tentara Kecil Allah untuk Menjadi Teguran Buat Manusia

Sabtu, 28 Maret 2020 | 17:17 WIB
Umi Pipik: Covid-19 Tentara Kecil Allah untuk Menjadi Teguran Buat Manusia
Umi Pipik. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk itu, Pipik mengajak umat manusia untuk bertaubat, meminta ampun kepada Allah atas kesalahan yang dilakukan. Sekaligus mengimbau untuk bertahan di rumah demi mencegah penularan virus corona.

"Now stay home, inilah yang terjadi...Sudah saatnyalah muhasabah, dosa & maksiat apa yg kita kerjakan & amalan apa yg kita tinggalkan? Hingga Allah mengadzab & menegur kita, saat ini Allah buat kita menjauh dari dunia dan mendekat kepada Sang Pemilik dunia ..tafakur, taubat, menangis atas waktu yang sudh kita sia-siakan untuk Nya selama ini," tambahnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, sudah saatnya manusia memperbaiki hubungan dengan Allah dengan merendahkan hati dan merelakan segala urusan duniawi.

"Now liyabbluwakum ayyukum ahsanu amalan ( Allah hanya ingin melihat siapa yg paling baik amalanya) Astaghfirullahal'adzim ,ampuni hamba Ya Allah," tulis Pipik, memungkasi.

Baca Juga: Irwansyah Minta Pemeriksaan Kasus Penggelapan Rp 1,9 M Dipindah ke Jakarta

Sejak dibagikan, nasihat Pipik soal pandemi Covid-19 telah mendapat lebih dari 16 ribu likes.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI