"Ini membuat Papa bersedih, tak bisa memeluk dan menciumu hari ini sehingga kita hanya bisa saling melihat dari jendela," tambahnya.
Tapi Khairy kemudian mengatakan, "Ketika kamu tumbuh dewasa, Papa akan bercerita bagaimana semua orang di dunia memainkan peran untuk saling membantu. Papa menyayangimu, Raif".
Sontak, kisah Khairy dan Raif ini mengundang perhatian warganet. Sejak dibagikan, unggahan tersebut telah mendapat lebih dari 101 ribu likes.
Tak sedikit warganet yang merasa terharu dengan aksi dilakukan Khairy tersebut, hingga memberikan komentara bernada dukungan seperti ini.
Baca Juga: Presiden Alam Gaib Kesal: Dulu Jokowi Sudah Saya Peringatkan soal Corona
"Terima kasih untuk ketulusannya, ini begitu berharga bagi kami. Jaga keselamatan dan juga kondisimu," kata @aqmafatehah.
"Terima kasih. Jaga keselamatan YB. Semoga dalam pelukan lindungan Allah SWT senantiasa. Aaamin," tulis @nieylnello.
"Jaga keselamatan Tuan! Semoga Alah melindungi kita semua. Aamiin #timmedis di sini," terang @atiqah_shariffuddin.