Suara.com - Beredar video viral petugas kepolisian memberikan imbauan kepada para pengunjung warnet agar mematuhi social distancing. Namun, imbauan dari petugas tersebut justru dibalas dengan ejekan oleh pengunjung warganet.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @NauvanMK. Video tersebut diduga terjadi di daerah Lengkong, Bandung, Jawa Barat.
Dalam video berdurasi singkat tersebut tampak petugas kepolisian mendatangi stu per satu pengunjung sebuag warnet. Mereka mengimbau agar pengunjung pulang dan mematuhi social distancing guna mencegah penyebaran corona.
Namun, salah seorang pengunjung malah meledek imbauan tersebut. Ia menertawakan aksi petugas yang meminta para pengunjung pulang.
Baca Juga: Giliran Didiet Maulana Semprot Ria Ricis Gara-gara Syuting di Komplek
"Disuruh balik hahahaha serius gue kira anak sekolah doang hahaha," kata pemud itu seperti dikutip Suara.com, Selasa (24/3/2020).
Ia terus menertawakan aksi polisi yang memberikan imbauan. Sementara itu, pengunjung lainnya seolah acuh dengan imbauan polisi.
Setelah mendengarkan imbauan polisi, ada pula seorang pengunjung yang kembali mengenakan headset dan bermain di depan layar komputer sembari tersenyum sinis.
Aksi para pengunjung warnet tersebut menjadi perhatian publik. Banyak warganet geram dengan aksi warga yang menolak menjalankan perintah social distancing.
Padahal aturan tersebut bertujuan untuk menekan penyebaran virus corona. Sebab, angka pasien terpapar virus corona di Indonesia terus meningkat secara drastis akibat banyak warga yang tak mematuhi aturan social distancing.
Baca Juga: Nenek di Jambi Dirampok Sepulang Salat, Disekap Lalu Dibuang di Jalan
"Kalau sudah merasakan demam dan sesak napas baru nangis," kata @aewin86.