Suara.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) membentuk komando tugas gabungan terpadu (Kogasgabad) sebagai bagian dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19. Nantinya akan ada 4 Kogasgabad yang salah satunya terfokus di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat.
Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan l) Laksamana Madya TNI Yudo Margono mengatakan, kekinian sudah tersedia ribuan tempat tidur di Wisma Atlet. Nantinya, rumah sakit darurat untuk penanganan Covid-19 itu akan berada di tower 7.
“Untuk wisma atlet tower 7 yang menjadi tempat isolasi atau observasi sudah tersedia tempat tidur 1.600,” kata Yudo keterangan di akun Youtube BNPB pada Senin (23/3/2020).
Yudo mengatakan, di tower 7 Wisma Atlet Kemayoran juga tersedia 34 kamar. Dari jumlah tersebut, dua kamar akan dipakai tim medis untuk beristirahat.
Baca Juga: Rawat Pasien Corona, Medis di Wisma Atlet Kerja 24 Jam
"Dua dipakai untuk tim perawatnya, sehingga tersedia 32 kamar. Di masing-masing kamar ini ada 3 tempat tidur," sambungnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (23/3/2020) pagi. Diketahui, tempat tersebut dijadikan rumah sakit darurat untuk penanganan virus corona Covid-19.
Jokowi meninjau tempat Instalasi Gawat Darurat (IGD) di tower 7 Wisma Atlet dengan didampingi oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Kepala BNPB sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Letjen Doni Monardo.
Jokowi mengklaim, penataan ruang telah ditata dengan manakjemen yang baik. Dia menyebut, Wisma Atlet memunyai kapasitas untuk 24 ribu orang yang telah disiapkan untuk 3 ribu pasien.
"Perlu saya sampaikan Wisma Atlet ini memiliki kapasitas 24 ribu orang yang saat ini sudah disiapkan untuk 3 ribu pasien dengan wilayah ruang yang telah ditata dengan managemen yang baik," kata Jokowi dalam keterangan yang disiarkan oleh akun Youtube Sekretariat Presiden, Senin (23/3/2020).
Baca Juga: Pasien yang Datang ke Wisma Atlet Khusus Corona Akan Langsung Dicek
Kepala negara menyampaikan, seluruh sarana dan prasarana Wisma Atlet sebagai rumah sakit darurat untuk penanganan Covid-19 telah siap. Dia mengklaim, ruang penanganan pasien, ventilator, hingga alat pelindung diri (ADP) telah siap.