Jokowi Berharap RS Darurat Corona di Wisma Atlet Kemayoran Tidak Digunakan

Senin, 23 Maret 2020 | 10:13 WIB
Jokowi Berharap RS Darurat Corona di Wisma Atlet Kemayoran Tidak Digunakan
Petugas menyiapkan peralatan medis yang akan digunakan untuk Rumah Sakit Darurat penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (23/3/2020) pagi. Diketahui, tempat yang sebelumnya digunakan untuk atlet di Asian Games 2018 lalu kini dijadikan rumah sakit darurat untuk penanganan virus corona atau Covid-19.

Jokowi meninjau tempat Instalasi Gawat Darurat (IGD) di tower 7 Wisma Atlet dengan didampingi oleh Menteri BUMN Erick Thohir dan Kepala BNPB sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Letjen Doni Monardo.

Jokowi mengklaim, penataan ruang telah ditata dengan managemen yang baik. Dia menyebut, Wisma Atlet memunyai kapasitas untuk 24 ribu orang yang telah disiapkan untuk 3 ribu pasien.

"Perlu saya sampaikan Wisma Atlet ini memiliki kapasitas 24 ribu orang yang saat ini sudah disiapkan untuk 3 ribu pasien dengan wilayah ruang yang telah ditata dengan managemen yang baik," kata Jokowi dalam keterangan yang disiarkan oleh akun Youtube Sekretariat Presiden, Senin (23/3/2020).

Baca Juga: Update Corona Covid-19: Kasus Infeksi 336.838, Angka Kesembuhan 97.636

Kepala Negara menyampaikan, seluruh sarana dan prasarana Wisma Atlet sebagai rumah sakit darurat untuk penanganan Covid-19 telah siap. Selain itu Jokowi mengklaim ruang penanganan pasien, ventilator, hingga alat pelindung diri (ADP) telah siap.

Sejumlah petugas menyiapkan peralatan medis yang akan digunakan untuk Rumah Sakit Darurat penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Sejumlah petugas menyiapkan peralatan medis yang akan digunakan untuk Rumah Sakit Darurat penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

"Saya juga melihat sarana prasarana telah siap baik untuk ruang penanganan pasien, baik ventilator semuanya sudah siap, ADP juga siap. Sehingga kami harapkan nanti sore RS darurat untuk corona ini telah bisa dipakai," kata dia.

Meski nanti sore Wisma Atlet disibut ssudah siap digunakan sebagai rumah sakit darurat, Jokowi berharap agar tempat tersebut tidak digunakan. Dia meminta agar rumah sakit lain yang telah disiapkan menjadi prioritas.

"Tetapi saya berharap RS darurat corona ini tidak digunakan, artinya RS yang ada yang kami siapkan jauh hari sebelumnya telah bisa melaksanakan penanganan virus corona ini," tutup Jokowi.

Baca Juga: Ruang Sterilisasi Cegah Corona di Bandara Juanda Begini Penampakanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI