Tak Pikirkan Kondisi Diri, Syamsi Fokus Rawat Istri ODP Corona di Hotel

Kamis, 19 Maret 2020 | 14:37 WIB
Tak Pikirkan Kondisi Diri, Syamsi Fokus Rawat Istri ODP Corona di Hotel
Ilustrasi. (Suara.com/Farian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Syamsi Hadi, warga DKI Jakarta masih mendampingi istrinya yang menjadi pasien virus Corona (Covid-19) dengan kategori orang dalam pengawasan (ODP) di sebuah hotel di Jakarta Selatan, Kamis (19/3/2020).

Sejauh ini, dia masih menunggu hasil hasil pemeriksaan dari Litbangkes terkait tes swab yang telah dijalani sang istri. 

Kalau dihitung, ia mestinya menerima hasil tes dari Litbangkes itu pada Rabu, 18 Maret 2020. Namun hingga hari itu nyaris berakhir hasilnya pun belum juga diterima.

"Sampai tadi sore belum ada, dan kami masih diminta menunggu," ujar Syamsi saat berbincang dengan Suara.com.

Baca Juga: Takut Keluarga Tertular, Cerita Dokter Ragu Pulang Usai Periksa ODP Corona

Selama di hotel, Syamsi menyebut kondisi sang istri yang berinisal MS itu sudah membaik. Namun tubuhnya tetap panas dan merasakan sesak napas.

Suara.com sempat menanyakan kepada Syamsi apakah anak turut memeriksakan diri untuk mengetahui apakah tertular atau tidak dari kondisi yang kini dialami sang istri. Ia pun menjawab tidak dengan memberikan alasan.

"Saat ini saya fokus tenangkan dan jaga istri, sampai hasil dari Litbangkes keluar," ucapnya.

Namun selama masa isolasi ini, Syamsi mengaku heran soal dokter yang memeriksa istrinya. Dokter tersebut ragu untuk pulang ke rumah karena khawatir ia akan membawa virus ke rumah.

"Tapi dokter yang dari awal periksa dan merawat istri saya tidak berani pulang kerumah karna khawatir orang rumahnya terpapar. Dia juga menunggu hasil swab istri saya," ujarnya.

Baca Juga: Istri ODP Corona, Syamsi: Kami Diusir dari RS, Pulang Ditolak Warga

Syamsi jelas heran dengan dokter tersebut. Ketika seorang dokter saja takut untuk pulang ke rumah, sang istri malah dipersilahkan meninggalkan ruang isolasi dan menunggu hasil tes di luar rumah sakit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI