Cegah Virus Corona, Ini Cara Arab Saudi Bersihkan Masjidil Haram dan Ka'bah

Kamis, 19 Maret 2020 | 08:05 WIB
Cegah Virus Corona, Ini Cara Arab Saudi Bersihkan Masjidil Haram dan Ka'bah
Petugas menyeprotkan disinfektan ke lingkungan Masjidil Haram. (Twitter/@ReasahAlharmain)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengurus Masjidil Haram di Arab Saudi melakukan perawatan ekstra di sekitar lingkungan masjid dan Ka'bah. Mereka meningkatkan sistem kebersihan guna mencegah penyebaran virus corona yang lebih luas.

Setiap bagian dari masjid seperti lantai, pilar, lampu gantung, atap dan gerbang dibersihkan dan disterilkan tiap harinya.

Tak hanya bangunan saja, namun juga perlengkapan ibadah juga dibersihkan. Termasuk kitab suci Al-quran juga dibersihkan.

Hand Sanitizer di Masjidil Haram. (Twitter/@ReasahAlharmain)
Hand Sanitizer di Masjidil Haram. (Twitter/@ReasahAlharmain)

Cairan pembersih tangan atau hand sanitizer juga dipasang di sejumlah sudut dan eskalator masjid.

Baca Juga: Satu Lagi Pasien Positif Virus Corona di Kota Solo Meninggal Dunia

"Ini untuk menjaga keamanan para jamaah dan pengunjung Masjidil Haram," kata seseorang dalam video penjelasan yang diunggah oleh ReasahAlharmain, badan pemerintah Arab Saudi pengurus Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Senin (16/3/2020).

Selain itu, kain penutup Ka'bah juga dibersihkan dan disterilkan steiap harinya. Sajadah-sajadah masjid pun tak luput dari mesin pembersih.

Petugas membersihkan kain penutup Ka'bah. (Twitter/@ReasahAlharmain)
Petugas membersihkan kain penutup Ka'bah. (Twitter/@ReasahAlharmain)

Semua proses pembersihan dan penyeterilan tersebut dilakukan oleh 330 staf, 10 pembersih lantai, 86 petugas sterilisasi dan 1800 liter produk pembersih yang ramah lingkungan.

Proses pembersihan lingkungan Masjidil Haram dilakukan di waktu antara salat Isya' dan waktu salat Subuh.

Pemilihan waktu pembersihan ini disesuaikan dengan kebijakan pemerintah Arab Saudi yang melarang mjamaah untuk memasuki kawasan Masjidil Haram di waktu setelah isya' hingga menjelang subuh.

Baca Juga: Hits: Mantan Terindah Pangeran Harry, Copot Menkes Terawan Trending Topic

Langkah ini diambil selain untuk menyeterilkan kawasan masjid, juga untuk mengurangi kerumunan di wilayah tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI