Suara.com - Menteri Dalam Negeri Australia terdeteksi positif terkena virus corona setelah bangun pada Jumat pagi dengan suhu badan tinggi dan tenggorokan sakit.
Mengalihbahasakan dari BBC News, Peter Dutton langsung menghubungi depatermen kesehatan terdekat di Queensland begitu dia menyadari kondisi tubuhnya.
Kini dia tengah dirawat di Rumah Sakit di Queensland.
"Pagi ini saya bangun dengan suhu tubuh tinggi dan sakit tenggorokan. Saya merasa baik-baik saja dan akan memberi kabar pada waktunya." tulis Dutton melalui Twitter pada Jumat (13/3/2020).
Baca Juga: Aslinya Murah, Orang Amerika Rela Beli Jajanan Ini Seharga Rp150 Ribu
"Ini adalah kebijakan dari Dinas Kesehatan Queensland bahwa siapapun yang dinyatakan positif harus dirawat di rumah sakit, dan saya mematuhi saran mereka." imbuhnya.
Pada Kamis (12/3/2020) kemarin, Dutton menjawab pertanyaan mengapa orang-orang yang masuk Australia tidak diuji. Dia mengatakan bahwa tidak mungkin menguji semua orang yang datang ke negeri Kanguru tersebut.
Dutton baru saja melakukan perjalanan ke Washington DC untuk pertemuan internasional tentang eksploitasi seksual anak.
Sebelum Dutton, ada 155 kasus positif corona yang terkonfirmasi terjadi di Australia.
Jumlah ini termasuk diagnosis positif yang terjadi pada aktor Tom Hanks dan Isterinya Rita Wilson yang sedang berada di Queensland.
Baca Juga: Tim Evos e-Sports Tanah Air Menang Kejuaraan Dunia Game Mobile Legends
Tiga orang telah meninggal akibat virus ini di Australia. Namun pejabat kesehatan setempat memperingatkan bahwa jutaan orang lebih mungkin tertular virus dalam enam bulan ke depan.