Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meminta agar masyarakat waspada akan penularan virus corona atau Covid-19. Begitu juga saat saat salat Jumat, Anies minta agar masyarakat melakukan tindakan pencegahan.
Dalam rekaman suara resmi yang diterima Suara.com, Anies menyatakan masyarakat dipersilakan untuk tetap melakukan salat Jumat di masjid. Namun ia meminta agar tiap orang membawa sajadah atau alas sujud sendiri.
"Saat berjamaah salat Jumat dan kegiatan salat jamaah lainnya di Masjid, bawalah sajadah sendiri atau bawa sapu tangan untuk alas sujud," ujar Anies, Jumat (13/3/2020).
Selain itu kebersihan juga harus dijaga saat sebelum dan sesudah salat. Ia mengajak masyarakat untuk cuci tangan dengan sabun.
Baca Juga: Masjid Disemprot Disinfektan, JK: Corona Paling Banyak di Tempat Keramaian
"Cuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah kegiatan salat Jumat," kata Anies.
Mantan Mendikbud ini juga meminta agar masyarakat menjaga etika jika sedang sakit flu atau batuk. Jika merasakan ingin flu atau batuk, maka segera ditutup agar tidak tersebar.
"Bila sedang flu, sedang batuk, maka gunakan masker. Dan bila tiba-tiba akan batuk atau bersin, maka tutupi mulut dan hidung dengan tisu, atau dengan lipatan siku tangan," kata dia.