BNPB Imbau Pemilik Mal hingga Marbot Lakukan Bersih-bersih Cegah Corona

Kamis, 12 Maret 2020 | 21:28 WIB
BNPB Imbau Pemilik Mal hingga Marbot Lakukan Bersih-bersih Cegah Corona
Kepala BNPB Letjen Doni Munardo. [Suara.com/Ria Rizki]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo berharap penyemprotan cairan disinfektan bisa dilakukan di fasilitas umum untuk mengurangi risiko penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Dia menyebut, tempat ibadah harus menjadi prioritas untuk dilakukan pembersihan tersebut.

Mantan Danjen Kopassus itu juga mengemukakan, secara rutin nantinya fasilitas umum akan disemprot cairan disinfektan seperti stasiun kereta api hingga bandara dan tempat lainnya. Bukan hanya itu saja, ke depannya Doni juga akan membuat surat edaran kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di seluruh Indonesia untuk menyampaikan imbauan serupa.

"Untuk juga menyampaikan imbauan kepada pengelola tempat hiburan, mal, kemudian juga fasilitas rekreasi lain," kata Doni di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (12/3/2020).

Baca Juga: Gubernur Banten Dituding Melanggar Aturan, Umumkan 4 Warga Positif Corona

Instruksi Doni itu dikhususkan untuk tempat ibadah seperti masjid. Katanya di masjid itu biasanya memiliki karpet khusus sajadah yang digunakan oleh banyak orang.

Ia memberi masukan, karpet yang berusia lama agar bisa digulung terlebih dahulu. Sementara para jemaah yang hendak melangsungkan ibadah shalat sedianya untuk membawa sajadah masing-masing.

"Ada kalanya karpet tersedia usianya lebih dari cukup lama oleh karenanya ajak pengelola masjid untuk bisa menggulung karpet itu dan disimpan dulu," ujarnya.

"Kemudian ajakan sejumlah tokoh juga termasuk juga dewan masjid kalau melakukan ibadah shalat membawa sajadah dari rumah masing-masing," sambungnya.

Memang belum ada laporan penyebaran Virus Covid-19 di masjid-masjid, namun kata Doni ada baiknya kalau masyarakat bisa meningkatkan kepedulian untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Baca Juga: Antisipasi Penyebaran Virus Corona, Markas Real Madrid Ditutup

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI