Suara.com - Juru Bicara Wabah Virus Corona Indonesia Achmad Yurianto mengumumkan pasien positif corona kembali bertambah tujuh orang di Indonesia. Total kekinian 34 pasien positif corona di Indonesia.
"Sehingga hari ini ada penambahan sejumlah tujuh pasien," ujar Yurianto di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (11/3/2020).
Tujuh pasien baru positif corona yaitu pertama pasien dengan kode 28 laki-laki berusia 37 tahun. Pasien tersebut dengan kondisi sakit ringan sedang dan kasus imported case. Kedua yakni pasien dengan kode 29 laki-laki berusia 51 tahun. Kondisinya tampak sakit sedang dan tidak sesak dengan kasus imported case.
Kemudian pasien ketiga yakni pasien dengan kode 30 yakni laki-laki 84 tahun. Kondisinya tampak sakit sedang dan kasusnya imported case.
Baca Juga: Anies Tak Lock Down Jakarta: Butuh Gerakan Semesta Hentikan Corona
Keempat yaitu pasien dengan kode 31 perempuan berusia 48 tahun. Kondisinya tampak sakit ringan sedang dan kasus imported case.
Lalu kelima, pasien dengan kode 32 laki-laki berusia 45 tahun. Adapun kondisinya sakit ringan sedang dan kasusnya imported case.
Keenam yakni pasien dengan kode 33 laki-laki berusia 29 tahun. Kondisinya sakit ringan sedang dan kasus imported case.
Terakhir ketujuh, yaitu pasien dengan kode 34 laki-laki berusia 42 tahun. Kondisinya sakit ringan sedang dan kasus imported case.
"Dengan kondisi rata-rata nampak sakit ringan sedang kecuali no 30 dan 29, nampak kelihatan sakit sedang dan semuanya imported case" katannya.
Baca Juga: Terungkap! 58 Warga Depok Diduga Terinfeksi Virus Corona, dalam Pengawasan